Bisnis.com, JAKARTA – Saham-saham sektor teknologi terpantau melemah pada perdagangan hari ini Senin (8/8/2022) di tengah tertekannya pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).
Berdasarkan data Bloomberg, sebagian besar di sektor tersebut mengalami penurunan hingga pukul 10.00 WIB
Saham PT GoTo GOjek Tokopedia Tbk (GOTO) mencatatkan koreksi tertinggi sejauh ini setelah melemah 1,35 persen ke posisi Rp292. Menyusul dibelakangnya adalah PT Bank Jago Tbk (ARTO) yang melemah 0,91 persen ke Rp10.875 .
Sementara itu, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) terpantau stagnan di level Rp2.080. Sebaliknya, PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) tercatat menguat 1,26 persen ke level Rp322.
Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diperkirakan mampu kembali menguat.
Akhir pekan lalu, Jumat (5/8/2022) IHSG ditutup naik sebesar 0,39 persen ke level 7.084.
"IHSG berada tipis di bawah resistance 7.108, sehingga kenaikan di atas level tersebut akan membuka jalan menuju zona resistance 7.156-7.174," kata analis PT Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova, dalam riset harian untuk perdagangan Senin (8/8/2022).
Ivan mengatakan, IHSG akan melanjutkan fase bullish, jika tetap di atas level 7.025 sebagai support minor.
Adapun, saat ini level support IHSG berada di posisi 7.025, 6.972 dan 6.900, sedangkan resistance-nya di level 7.108, 7.156 dan 7.174.
"Indikator MACD menandakan momentum bullish," ujarnya.