Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Adaro Minerals (ADMR) Belanjakan Dana IPO Rp240,5 Miliar, Untuk Apa?

Adaro Minerals (ADMR) gunakan dana hasil penawaran umum saham perdana untuk belanja modal.
Ilustrasi proyek PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR), anak usaha PT Adaro Energy Tbk. (ADRO).
Ilustrasi proyek PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR), anak usaha PT Adaro Energy Tbk. (ADRO).

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan batu bara milik konglomerat Garibaldi ‘Boy’ Thohir, PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR) baru saja merilis laporan realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum (IPO).

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (12/7/2022), ADMR melaporkan, dana IPO tanggal efektif 30 Desember 2021 senilai Rp583,22 miliar setelah dikurangi biaya-biaya, telah digunakan senilai Rp240,5 miliar.

“Penggunaan dana tersebut untuk membayar kembali sebagian pokok atas pinjaman perseroan senilai US$186,9 juta dari PT Adaro Energy Indonesia Tbk (AEI),” tulis direksi ADMR.

Adapun, sisa dana hasil penawaran umum yang tercatat berjumlah Rp342,7 miliar.

Sebelumnya, ADMR berencana menggunakan 58,83 persen dana IPO untuk pinjaman kepada perusahaan anak, yaitu Maruwai Coal (MC) untuk belanja modal, namun batal direalisasikan.

Perseroan yang sahamnya digenggam ADRO sebesar 68,54 persen ini berencana masuk bisnis mineral, yaitu usaha smelter aluminium melalui PT Adaro Aluminium Indonesia dengan nilai investasi US$728 juta.

ADMR melihat adanya kondisi pasar yang kondusif untuk diversifikasi bisnis ke depan, khususnya di sektor pertambangan batu bara metalurgi.

Dalam pemberitaan Bisnis sebelumnya, Presiden Direktur Adaro Minerals Indonesia Christian Ariano Rachmat mengatakan ADMR akan mengoptimalkan peran sebagai pusat pengelolaan dan pengkoordinasian seluruh bisnis Grup Adaro yang berhubungan dengan produk mineral.

"Untuk saat ini, manajemen memandang investasi pada pengembangan bisnis adalah pilihan terbaik untuk memaksimalkan penciptaan nilai dari ADMR,” paparnya dalam keterangan resmi beberapa waktu lalu.

Sebagai informasi, saham ADMR di BEI pada perdagangan sesi kedua hari ini, Selasa (12/7/2022) terpantau parkir di zona hijau dengan penguatan 0,90 persen senilai 1.690.

Sepanjang hari, saham dengan kapitalisasi pasar Rp69,09 triliun tersebut bergerak di kisaran 1.670 hingga 1.705, dan telah mencatatkan perdagangan 69,25 juta saham dengan nilai transaksi mencapai Rp118,5 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper