Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 menutup perdagangan dengan penguatan pada Selasa (5/4/2022). Gerak Indeks Bisnis-27 mengikuti jejak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang berakhir di zona hijau.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia pukul 15.00 WIB, indeks hasil kerja sama bursa dan harian Bisnis Indonesia tersebut menguat 3,05 poin atau naik 0,53 persen ke level 578,16, level tertinggi sepanjang hari ini.
Indeks Bisnis-27 terpantau bergerak di kisaran level tertinggi 578,16 dan terendah 573,53 sepanjang perdagangan.
Pada penutupan perdagangan, dari seluruh anggota konstituen, 13 saham tercatat menguat. Sementara itu, hanya 5 saham stagnan dan sisanya 9 emiten lainnya parkir di zona merah.
Penguatan hari ini didorong oleh sejumlah emiten, dengan PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) yang memimpin kenaikan dengan apresiasi sebesar 6,76 persen atau naik 190 poin ke posisi 3.000 per saham.
PT Bukit Asam Tbk. (PTBA) menyusul di peringkat kedua sebagai top gainer dengan kenaikan 3,57 persen atau 120 poin ke posisi 3.480.
Baca Juga
Saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) juga menguat dengan kenaikan 3,08 persen ke posisi 3.680 per saham. Kemudian ada saham PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA) yang naik 2,26 persen ke harga 4.980 dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP) yang naik 1,89 persen ke harga 8.100.
Saham lainnya yang menguat di antaranya AKRA, UNTR, PWON, ASII, dan AALI yang masing-masing naik 1,64 persen, 1,59 persen, 1,23 persen, 1,10 persen, dan 1,00 persen.
Adapun top losers di Indeks Bisnis-27 bertengget saham PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) memimpin pelemahan terdepresiasi 4,45 persen atau 75 poin ke level 1.610.
Selanjutnya, ada saham PT Ace Hardware Indonesia Tbk. (ACES) yang turun 3,15 persen ke harga 1.075, saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) turun 1,31 persen ke harga 5.650.
Adapula saham BBNI dan MYOR yang melemah masing-masing 0,59 persen dan 0,58 persen.
Selain itu, saham-saham yang stagnan didominasi oleh sektor perbankan di antaranya BBCA, BMRI, BBRI, BTPS, dan INDF.
Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan di zona hijau setelah pada sesi I berkutat di zona merah.
IHSG ditutup di level 7.148,29 naik 0,45 persen atau 32,08 poin. Indeks menutup perdagangan pada rentang tertinggi dan sempat menyentuh level terendah pada 7.122,91.
Sebanyak 290 saham di zona hijau, 241 saham melemah, dan 157 saham stagnan dengan kapitalisasi pasar menembus Rp9.006,98 triliun. Investor asing tercatat mencetak aksi beli bersih sebesar Rp917,07 miliar di semua pasar.