Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Saham Top Losers 24 Desember 2021, TIRT dan TECH Mentok ARB

Sejumlah saham seperti TIRT dan TECH anjlok ke batas terbawah di tengah penguatan IHSG hari ini.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Terdapat 10 saham dengan penurunan paling dalam ketika Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat hari ini.

Berdasarkan data Bloomberg pada Jumat (24/12/2021), saham PT Tirta Mahakam Resources Tbk. (TIRT) memimpin pelemahan sebesar 7 persen menjadi Rp93. Selanjutnya saham PT Indosterling Technomedia Tbk. (TECH) naik 6,99 persen menjadi Rp7.650.

Tak lebih baik, saham PT Repower Asia Indonesia Tbk. (REAL) melemah 6,98 persen menjadi Rp80 dan saham PT Supra Boga Lestari Tbk. (RANC) melemah 6.96 persen menjadi Rp1.670.

Sementara itu, IHSG ditutup terapresiasi 7,35 poin atau 0,11 persen menjadi 6.562.89 pada akhir perdagangan Jumat (24/12/2921). IHSG bergerak di rentang 6.554 - 6.583 di sepanjang hari perdagangan.

Sebanyak 206 saham menguat, 308 saham melemah, dan 238 saham diperdagangkan stagnan. Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia tercatat Rp8.261,38 triliun.

Sebelumnya, Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan berdasarkan analisa teknikal saat ini IHSG memiliki peluang bergerak menguat terbatas.

Salah satu sentimen yang akan mempengaruhi pergerakan IHSG adalah pernyataan Bank Indonesia terkait perbaikan laju investasi pada tahun 2022 dibandingkan tahun 2021. Hal ini terlihat dari kinerja kredit investasi yang mulai meningkat pada akhir tahun 2021.

Berikut daftar 10 saham top losers hari ini.

10 Saham Top Losers, 24 Desember 2021

Kode Emiten

Harga Penutupan Hari Ini

Perubahan Bersih

Perubahan

TIRT IJ Equity

93

-7

-7 %

TECH IJ Equity

7.650

-575

-6.99 %

REAL IJ Equity

80

-6

-6.98 %

RANC IJ Equity

1.670

-125

-6.96 %

TRJA IJ Equity

470

-35

-6.93 %

TMAS IJ Equity

1.410

-105

-6.93 %

APII IJ Equity

216

-16

-6.90 %

PANI IJ Equity

1.635

-120

-6.84 %

DIGI IJ Equity

109

-8

-6.84 %

BESS IJ Equity

1.025

-75

-6.82 %

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dwi Nicken Tari
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper