Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mantap! Laba Bersih Jasa Marga (JSMR) Meroket 375,51 Persen Kuartal III/2021

Laba bersih JSMR naik signifikan menjadi Rp749,41 miliar dari sebelumnya Rp157,60 miliar.
Gerbang Tol Pamulang di Jalan Tol Serpong-Cinere./Jasa Marga
Gerbang Tol Pamulang di Jalan Tol Serpong-Cinere./Jasa Marga

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten operator jalan tol PT Jasa Marga (Persero) Tbk. membukukan kenaikan pendapatan tol yang signifikan per September 2021. Hal itu pun mendorong kenaikan laba bersih perseroan hingga lebih dari 300 persen.

Berdasarkan laporan keuangan per 30 September 2021, emiten dengan kode saham JSMR tersebut mencatatkan pendapatan tol senilai Rp7,60 triliun. Realisasi itu naik 21,56 persen secara tahunan dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu Rp6,25 triliun.

Adapun, pendapatan usaha lainnya juga tumbuh 12,04 persen menjadi Rp654,52 miliar dari sebelumnya Rp584,16 miliar. Sedangkan pendapatan konstruksi terkontraksi sebesar 12,36 persen menjadi Rp2,37 triliun dari sebelumnya Rp2,7 triliun.

Alhasil, total pendapatan JSMR pada periode Januari - September 2021 menjadi Rp10,63 triliun atau naik 0,80 persen dari posisi Rp10,54 pada akhir kuartal III/2020.

Dilihat dari ruas jalan tol beroperasi, pendapatan dari tol Jakarta - Cikampek masih mendominasi top line JSMR. Tercatat pendapatan dari ruas tol Jakarta - Cikampek sebesar Rp992,13 miliar atau naik 5,01 persen secara tahunan. Menyusul berikutnya pendapatan dari ruas tol Cikampek Padalarang yang naik 13,27 persen menjadi Rp700,17 miliar dan ruas tol Jakarta -  Bogor - Ciawi yang naik 17,01 persen menjadi Rp653,59 miliar.

Laba bersih JSMR pun terkerek signifikan sebesar 375,51 persen menjadi Rp749,41 miliar dari sebelumnya Rp157,60 miliar.

Dilihat dari total aset tercatat kenaikan sebesar 1,18 persen menjadi Rp105,31 triliun dari posisi akhir tahun lalu. Ekuitas JSMR naik 2,03 persen menjadi Rp25,28 triliun sedangkan liabilitas naik 0,91 persen menjadi Rp80,03 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper