Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Star AM Rilis Produk Reksa Dana STAR Protected XI. Apa Keunggulannya?

Melalui Reksa Dana Terproteksi STAR Protected XI, Star Asset Management optimis dapat memberikan potensi imbal hasil 8.10 persen net per tahun kepada investornya.
ilustrasi investasi reksa dana
ilustrasi investasi reksa dana

Bisnis.com, JAKARTA - Manajer Investasi PT Surya Timur Alam Raya Asset Management (PT STAR AM), resmi meluncurkan produk Reksa Dana Terproteksi STAR Protected XI pada Jumat (3/9/2021) lalu.

Head of Institutional & Intermediary Business STAR Asset Management Kemal Fajri Mohsin mengatakan, reksa dana terproteksi STAR Protected XI memberikan imbal hasil setiap 3 bulan dengan pembagian investasi pertama dibayarkan pada Desember 2021 dan jatuh tempo pada 3 September 2028.

Kemal menjelaskan, aset dasar dari produk ini adalah Obligasi Berkelanjutan II Hutama Karya Tahap I Tahun 2021 Seri C dengan rating idA (Pefindo). Adapun, Hutama Karya adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dibidang jasa konstruksi, pengembang dan penyedia jasa jalan tol.

“Dengan underlying tersebut, Star Asset Management optimis dapat memberikan potensi imbal hasil 8.10 persen net per tahun kepada investornya melalui Reksa Dana Terproteksi STAR Protected XI ini,” ujar Kemal dikutip dari keterangan resminya, Minggu (5/9/2021).

Ia melanjutkan, meski jenis reksa dana yang kerap diketahui secara umum biasanya adalah jenis konvensional seperti pasar uang, pendapatan tetap, saham dan lainnya, namun reksa dana terproteksi juga tidak kalah menarik dan memiliki banyak manfaat.

Reksa Dana Terproteksi adalah jenis produk Reksa Dana yang akan memproteksi 100 persen pokok investasi investor hingga jatuh tempo, selama investor tidak melakukan penjualan kembali sebelum jatuh tempo.

Menurut Kemal, Reksa Dana merupakan salah satu instrumen investasi yang dapat dipertimbangkan karena memiliki risiko relatif rendah dibandingkan instrumen investasi lainnya seperti saham, terutama ditengah gejolak kondisi ekonomi selama masa pandemic Covid-19 yang masih penuh dengan ketidakpastian.

“Oleh karena itu, proteksi nilai pokok investasi awal ditambah potensi imbal hasil diatas 8 persen merupakan nilai tambah yang atraktif bagi investor,” katanya.

Sebagai informasi, per tanggal 31 Agustus Total AUM termasuk KPD dan Reksa Dana dari Star AM adalah sebesar Rp. 5,6 Triliun. Besar AUM dari Reksa Dana Terproteksi STAR Protected XI ini adalah Rp. 125,2 Miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper