Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produsen Beras Topi Koki (HOKI) Siap Bagi Dividen Rp9,67 Miliar

Dividen tahun buku 2020 setara dengan 26 persen dari laba komprehensif tahun lalu yang tercatat sebesar Rp37,44 miliar.
Produsen beras Topi Koki/Istimewa
Produsen beras Topi Koki/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten produsen beras Topi Koki, PT Buyung Poetra Sembada Tbk. (HOKI), konsisten membagikan dividen tunai kepada para pemegang saham meski di masa sulit akibat pandemi Covid-19. Perseroan akan membagikan dividen Rp9,67 miliar.

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan pada 7 Juli 2021, diputuskan untuk membagikan dividen tunai total sebesar Rp9,67 miliar atau sekitar 26 persen dari laba komprehensif tahun 2020 yang tercatat sebesar Rp37,44 miliar.

Direktur Buyung Sembada Budiman Susilo cukup bersyukur masih dapat menjalankan komitmen perseroan dalam membagikan dividen sebagai apresiasi kepada para pemegang saham di tengah tantangan pandemi Covid-19 ini.

"Oleh karena itu, HOKI berterima kasih kepada para pemegang saham atas kepercayaannya terhadap HOKI dan kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kinerja yang baik. Diharapkan pandemi dan kondisi perekonomian segera pulih kembali,” katanya Kamis (8/7/2021).

HOKI juga berinisiatif mulai mengolah bahan bakar ramah lingkungan dengan memanfaatkan limbah kulit padi untuk dibentuk menjadi pellet sambil terus menjalankan Pembangkit Listrik Tenaga Sekam di Sumatera Selatan. Fasilitas ini merupakan pembangkit listrik berbahan bakar sekam pertama di Indonesia yang telah beroperasi sejak kuartal III/2020.

Upaya-upaya tersebut merupakan komitmen HOKI dalam menerapkan prinsip ESG sebagai wujud kepedulian terhadap kelestarian lingkungan.

HOKI yang didirikan pada tahun 2003 adalah perusahaan produksi dan distribusi beras di mana awal pendiriannya adalah sebagai bentuk pengembangan usaha dari Toko Buyung Palembang (berdiri sejak tahun 1977) untuk mendistribusikan beras Topi Koki di Jakarta.

Selain itu, HOKI memproduksi beras dengan merek: Rumah Limas, BPS, Belida (beras pera), dan menjual ke pelanggan bisnis seperti beras menir (broken rice) ke pabrik bihun dan untuk keperluan lainnya. HOKI juga memproduksi beras private brand untuk perusahaan atau institusi lain berdasarkan kerja sama yang disepakati.

HOKI memiliki pabrik di Pamanukan, Jawa Barat dan pabrik di Pasar Induk Cipinang. Selain itu, perseroan juga memiliki gudang di Sidoarjo, Jawa Timur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper