Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indeks Bisnis-27 Tergelincir, TLKM, CPIN, INKP Merah-Merah Nih

Indeks hasil kerja sama Bisnis Indonesia dan BEI ini ditutup melemah 0,47 persen atau 2,16 poin ke level 458,31. Sepanjang hari indeks bergerak di rentang 463,11 hingga 458,11.
Pekerja melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (1/2/2021). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pekerja melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (1/2/2021). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Bisnis-27 kembali melemah pada penutupan perdagangan Kamis (24/6/2021). Saham TLKM, CPIN, dan INKP menjadi pemberat indeks.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama Bisnis Indonesia dan BEI ini ditutup melemah 0,47 persen atau 2,16 poin ke level 458,31. Sepanjang hari indeks bergerak di rentang 463,11 hingga 458,11.

Dari 27 konstituen, sebanyak 18 saham bergerak di zona merah dan 9 saham di zona hijau dan tidak ada saham yang tidak berubah harganya.

Emiten telekomunikasi, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) memimpin pelemahan turun 3,56 persen ke level 3250. Menyusul di belakangnya, PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) yang turun 2,38 persen.

Saham-saham yang melemah lain di antaranya PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP), PT Astra Agro Lestari Tbk. (AAL), dan PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA) yang masing-masing melemah 1,61 persen, 1,61 persen, dan 1,38 persen.

Selanjutnya, saham yang menguat dipimpin oleh emiten properti PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) yang naik 4,63 persen ke level 452. Menyusul, ada saham farmasi PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (SIDO) yang naik 1,37 persen.

Berturut-turut berikutnya ada saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI), PT United Tractors Tbk. (UNTR), dan PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) yang menguat masing-masing 1,27 persen, 0,95 persen, dan 0,74 persen.

Di sisi lain, indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat di level 6052,08 pada perdagangan hari ini. Sayangnya, hanya berselang sejak pembukaan pasar indeks tergelincir dan tak mampu bangkit lagi hingga akhirnya parkir di level 6012,05 setelah terkoreksi 0,37 persen dari posisi kemarin.

Dari seluruh saham yang diperdagangkan, sebanyak 199 menguat, 294 melemah, dan 144 lainnya stagnan alias tak bergerak dari posisi sebelumnya.

Kapitalisasi pasar ditutup di level Rp7138,79 triliun. Sementara nilai transaksi hari ini ada di kisaran Rp9,20 triliun dengan aksi beli bersih asing atau net foreign buy dengan nilai Rp68,70 miliar di seluruh pasar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper