Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Berpotensi ke Zona Merah, Rekomendasi Saham AALI hingga UNVR

Secara teknikal, analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi mengatakan IHSG bergerak pada momentum bearish setelah kembali tidak berhasil whipsaw di level rata-rata 5 hari.
Karyawan mengamati pergerakan saham di galeri PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (19/11/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawan mengamati pergerakan saham di galeri PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (19/11/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) masih berpotensi tertekan di zona merah pada perdagangan hari ini, Rabu (20/1/2021).

Pada akhir perdagangan kemarin, Selasa (19/1/2021), IHSG ditutup turun 1,07 persen atau 67,98 poin menjadi 6.321,86. Sepanjang hari perdagangan, IHSG bergerak di rentang 6.288,98-6.434,84.

Investor asing membukukan net buy senilai Rp262,83 miliar di sepanjang hari perdagangan. Sejak awal tahun, investor asing mencatatkan net buy senilai Rp10,64 triliun.

Secara teknikal, analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi mengatakan IHSG bergerak pada momentum bearish setelah kembali tidak berhasil whipsaw di level rata-rata 5 hari.

Selain itu, indikator stochastic terus mengkonfirmasi momentum bearish setelah dead-cross pada area overbought dengan indikator MACD yang bergerak cross over negatif.

“Sehingga kami perkirakan IHSG berpotensi kembali tertekan dengan support resistance 6.237-6.389, tulis Lanjar dalam risetnya yang diterima Bisnis, Selasa (19/1/2021).

Sementara itu, Lanjar memberikan rekomendasi saham-saham yang dapat dicermati secara teknikal pada perdagangan hari ini, di antaranya AALI, AKRA, ICBP, IMJS, SIDO, SILO, SIMP, dan UNVR.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper