Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah analis memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (2/12/2020). Sejumlah saham pun dapat menjadi pilihan, terutama anggota Indeks LQ45.
IHSG parkir di zona hijau dengan penguatan 2 persen ke level 5.724,742 pada akhir sesi Selasa (1/12/2020). Sebanyak 287 saham menguat, 182 terkoreksi, dan 235 stagnan.
Analis Samuel Sekuritas Indonesia William Mamudi menyampaikan IHSG (5,724) bergerak dalam koreksi temporer, dan kini berkonsolidasi dengan candle inside bar. Fase konsolidasi ini masih wajar pasca rally panjang sejak awal November.
"Untuk hari ini Analis Teknikal menyukai saham BBRI, BBNI, PTBA, CPIN dengan rating trading buy," paparnya dalam publikasi riset, Rabu (2/12/2020).
Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji mengatakan berdasarkan indikator, MACD, stochastic maupun RSI menunjukkan sinyal positif. Di sisi lain, terlihat pola bullish inside bar yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan IHSG.
“Sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat,” kata Nafan.
Baca Juga
Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor menurut Binaartha Sekuritas, adalah CTRA, GGRM, JPFA, KLBF, PGAS, TINS, dan WSBP.
Tim analis Institutional Research MNC Sekuritas menyampaikan IHSG bergerak dan ditutup menguat 2 persen ke level 5,724 pada perdagangan kemarin (1/12) disertai dengan volume beli meskipun tidak begitu besar.
Level resistance terdekat IHSG berada pada area 5,798. Bila masih belum sanggup menembus level tersebut, maka IHSG masih rentan terkoreksi untuk menguji support 5,563 sekaligus membentuk wave [iv] dari wave 3.
"Arah koreksi dari wave [iv] berada pada rentang 5,400-5,500. Support: 5,563, 5,420 dan Resistance: 5,798, 5,840," paparnya, Rabu (2/12/2020).
Rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas hari ini ada sejumlah saham anggota Indeks LQ45 seperti JSMR, GGRM, dan BBRI. Selain itu, ada juga saham IMAS.
Simak pergerakan IHSG hari ini secara live.
Pada pukul 15.00 WIB atau akhir sesi II, IHSG naik 1,56 persen atau 89,24 poin menjadi 5.813,98.
Sepanjang hari ini, indeks bergerak di rentang 5.734,26 - 5.813,98.
Jelang penutupan pukul 14.50 WIB, IHSG naik 1,36 persen atau 77,75 poin menjadi 5.802,5.
Sepanjang hari ini, indeks bergerak di rentang 5.734,26 - 5.810,15.
Pukul 13.46 WIB atau awal sesi II, IHSG naik 0,96 persen atau 55,14 poin menjadi 5.779,88.
Sepanjang hari ini, indeks bergerak di rentang 5.734,26 - 5.784,97.
Pukul 11.30 WIB atau akhir sesi I, IHSG naik 0,85 persen atau 48,94 poin menjadi 5.775,92.
Sepanjang hari ini, indeks bergerak di rentang 5.734,26 - 5.784,97.
Pukul 10.22 WIB, IHSG naik 0,89 persen atau 151,18 poin menjadi 5.775,92.
Sepanjang hari ini, indeks bergerak di rentang 5.734,26 - 5.777,85.
Preopening, IHSG naik 0,53 persen menuju 5.755,17.