Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, 6 Februari 2020

Pada perdagangan Kamis (6/2/2020), Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim mengatakan rupiah kemungkinan menguat di kisaran level Rp13.675 – Rp13.750 per dolar AS.
Karyawati sebuah Money Changer melayani penukaran uang, di Jakarta, Rabu (12/6/2019)./Bisnis-Himawan L. Nugraha
Karyawati sebuah Money Changer melayani penukaran uang, di Jakarta, Rabu (12/6/2019)./Bisnis-Himawan L. Nugraha
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Nilai tukar rupiah berhasil kembali menghimpun tenaganya dan berakhir menguat 25 poin atau 0,18 persen di level Rp13.690 per dolar AS pada perdagangan Rabu (5/2/2020). Bagaimana lajunya pada hari ini?

Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim menyampaikan dari sisi sentimen internal, realisasi pertumbuhan ekonomi 2019 yang hanya 5,02 persen, cukup jauh di bawah pencapaian tahun sebelumnya, yang tercatat sebesar 5,17 persen. Pada kuartal IV/2019, pertumbuhan ekonomi Indonesia naik 4,97 persen dibandingkan kuartal IV/2018.

Namun, pada saat ekonomi global bergejolak akibat perang dagang dan Brexit serta ketegangan di Timur Tengah yang meningkat, mempertahankan PDB di level 5,02 persen menjadi upaya yang cukup bagus dibandingkan negara Asia lainnya.

“Hal ini membuktian strategi bauran kebijakan yang diterapkan pemerintah dan Bank Indonesia yang terus agresif dalam menurunkan suku bunganya membuat perekonomian kian stabil,” paparnya.

Pada perdagangan Kamis (6/2/2020), Ibrahim mengatakan rupiah kemungkinan menguat di kisaran level Rp13.675 – Rp13.750 per dolar AS.

Sementara itu, dari sisi eksternal wabah Corona tetap menjadi fokus karena jumlah korban tewas di daratan China meningkat menjadi 490 orang dengan korban terjangkit 24.324 orang.

“Ada pepatah mengatakan ‘ketika Cina bersin, dunia terkena flu’. Walaupun jumlah kematian meningkat, WHO menyatakan keyakinannya bahwa penyebaran virus dapat diatasi karena 99 persen kasus ada di China,” tutur Ibrahim.

Beijing telah menyuntikkan sekitar 1,7 triliun yuan (US$ 243 miliar) ke dalam sistem keuangan sebagai upaya untuk mendukung ekonominya.

Selain itu, lebih banyak maskapai penerbangan dan negara-negara mengeluarkan larangan perjalanan ke China minggu ini, sementara pabrik-pabrik tidak beroperasi dan toko-toko tetap tutup.

Pekan lalu, seorang ekonom pemerintah Cina mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi kuartal pertama negara itu dapat turun menjadi 5 persen atau bahkan lebih rendah karena wabah virus.

Dari Inggris, Boris Jhonson meyakinkan pasar bahwa keluarnya Inggris dari Uni Eropa dengan persyaratan per 31 Januari 2020 merupakan bukti nyata bahwa masyarakat Inggris ingin independen. Hal tersebut harus didukung oleh Uni Eropa maupun dunia internasional.

Bahkan Bank Sentral Inggris dalam pertemuan sebelumnya masih tetap mempertahankan suku bunga acuannya, walaupun banyak pengamat yang memprediksi akan menurunkan suku bunga acuan dan stimulus.

16:05 WIB
Kurs Rupiah Ditutup Menguat 55 Poin

Pergerakan nilai tukar rupiah berakhir menguat 55 poin atau 0,40 persen di level Rp13.635 per dolar AS pada perdagangan hari ini.

15:34 WIB
Pukul 15.22 WIB: Kurs Rupiah Menguat 49 Poin

Nilai tukar rupiah menguat 49 poin atau 0,36 persen ke level Rp13.641 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun tipis 0,02 persen atau 0,022 poin ke posisi 98,279.

13:39 WIB
Pukul 13.28 WIB: Rupiah Menguat 62 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 62 poin atau 0,45 persen ke level Rp13.628 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,005 poin atau 0,01 persen ke level 98,306 pada pukul 13.25 WIB.

12:06 WIB
Pukul 11.59 WIB: Rupiah Menguat 75 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 75 poin atau 0,55 persen ke level Rp13.615 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,01 poin atau 0,01 persen ke level 98,311 pada pukul 11.53 WIB.

11:38 WIB
Pukul 11.18 WIB: Rupiah Menguat 45 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 45 poin atau 0,33 persen ke level Rp13.645 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau menguat 0,009 poin atau 0,01 persen ke level 98,310 pada pukul 11.24 WIB.

10:14 WIB
Pukul 10.01 WIB: Rupiah Menguat 29 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 29 poin atau 0,21 persen ke level Rp13.661 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau melemah 0,005 poin atau 0,01 persen ke level 98,296 pada pukul 09.59 WIB.

09:01 WIB
Pukul 08.55 WIB: Rupiah Menguat 21 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau menguat 21 poin atau 0,15 persen ke level Rp13.669 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau berbalik menguat tipis 0,002 poin di posisi 98,303 pada pukul 08.46 WIB.

08:16 WIB
Pukul 08.00 WIB: Rupiah Dibuka Menguat 35 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka di zona hijau dengan penguatan 35 poin atau 0,26 persen ke level Rp13.655 per dolar AS pada awal perdagangan hari ini.

Sementara itu, indeks dolar AS yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama lainnya terpantau melemah hanya 0,005 poin ke level 98,296 pada pukul 08.02 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper