Bisnis.com, JAKARTA – Harga emas di bursa Comex terpantau berbalik ke zona merah pada perdagangan pagi ini, Jumat (20/12/2019), setelah ditutup di wilayah positif pada perdagangan sebelumnya.
Berdasarkan data Bloomberg, harga emas Comex kontrak Februari 2020 bergerak ke level US$1.482,50 per troy ounce dengan terkoreksi 0,13 persen atau 1,90 poin pada pukul 07.09 WIB dari level penutupan sebelumnya.
Pada perdagangan Kamis (19/12), emas Comex kontrak Februari ditutup di level US$1.484,40 per troy ounce dengan penguatan 0,39 persen atau 5,70 poin.
Harga emas Comex mulai tergelincir dari penguatannya ketika dibuka turun 0,11 persen atau 1,70 poin di posisi 1.482,70 pada Jumat (20/12) pagi.
Sentimen pemakzulan Presiden AS Donald Trump tampaknya kurang kuat untuk mendorong naik aset investasi aman. Aset safe haven, yang pamornya kerap terdorong oleh ketidakpastian politik, justru bergerak terbatas.
Seperti yang diketahui, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) AS yang dikuasai oleh Partai Demokrat pada Rabu (18/12/2019) memilih untuk memakzulkan Presiden AS Donald Trump karena tuduhan menyalahgunakan kekuasaan dan menghalangi-halangi kongres.
Reaksi pasar, bagaimanapun, sejauh ini terbatas karena hasil pemungutan suara dan proses pemakzulan akan diajukan ke Senat yang mayoritas anggotanya adalah Partai Republik. Pasar memprediksi Senat akan menolong Donald Trump dan tidak mencopotnya dari jabatan Presiden.
Menurut riset Asia Trade Point Futures, harga emas tampaknya masih akan sulit lepas dari area konsolidasi dalam beberapa perdagangan terakhir.
“Investor mulai berhati-hati masuk ke pasar emas seiring dengan meredanya kekhawatiran perang dagang setelah AS-China diperkirakan mewujudkan kesepakatan dagang tahap pertama pada awal pekan Januari 2020,” tulis Asia Trade Point Futures dalam publikasi risetnya,
Seiring dengan pergerakan emas, indeks dolar AS, yang melacak kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama, berakhir turun tipis 0,02 persen atau 0,021 poin ke level 97,379 pada perdagangan Kamis (19/12), setelah mampu menguat dua hari perdagangan berturut-turut sebelumnya.
Pelemahan dolar AS diketahui dapat menyebabkan nilai pembelian emas menjadi lebih terjangkau bagi para pembeli yang membayar dalam mata uang lainnya sehingga dapat mengangkat prospek permintaan logam mulia ini.
Mampukah harga emas kembali naik pada perdagangan hari ini? Ikuti lajunya secara live.
Harga emas Comex kontrak Februari 2020 melemah 2,9 poin atau 0,2 persen ke level US$1.481,50 per troy ounce.
Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,034 poin atau 0,03 persen ke level 97,413 pada pukul 15.53 WIB.
Harga emas Comex kontrak Februari 2020 melemah 2,9 poin atau 0,2 persen ke level US$1.481,50 per troy ounce.
Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,042 poin atau 0,04 persen ke level 97,421 pada pukul 15.25 WIB.
Harga emas Comex kontrak Februari 2020 turun 1,90 poin atau 0,13 persen ke level US$1.482,50 per troy ounce, saat indeks dolar AS naik 0,05 persen atau 0,047 poin ke posisi 97,426.
Harga emas Comex kontrak Februari 2020 turun 2 poin atau 0,13 persen ke level US$1.482,40 per troy ounce, saat indeks dolar AS naik 0,05 persen atau 0,050 poin ke posisi 97,429.
Harga emas Comex kontrak Februari 2020 turun 1,60 poin atau 0,11 persen ke level US$1.482,80 per troy ounce, saat indeks dolar AS naik 0,04 persen atau 0,040 poin ke posisi 97,419.