Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Berkah Prima Perkasa Tbk. membukukan kenaikan harga terbesar pada perdagangan hari ini, Senin (8/7/2019).
Saham emiten bersandi BLUE tersebut mulai diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini. Pada perdagangan perdananya, saham BLUE melonjak 69,23 persen dari harga pelaksanaan IPO di Rp130.
Menempati posisi kenaikan terbesar selanjutnya adalah saham PT Envy Technologies Indonesia Tbk. (ENVY). Saham ENVY juga mulai melantai di BEI hari ini dan langsung melonjak 50 persen pada perdagangan perdananya dari harga pelaksanaan IPO di Rp370.
Dengan demikian, saham BLUE dan ENVY sekaligus menyentuh batas penghentian perdagangan saham otomatis (auto rejection) atas pada level Rp220 dan 555 per lembar saham masing-masing.
Sistem auto rejection di bursa menetapkan batas maksimal naik dan turunnya harga saham yang baru listing pertama kali di bursa dalam sehari sebesar 70 persen untuk saham dengan rentang harga Rp50—Rp200, sebesar 50 persen untuk harga saham dengan rentang harga Rp200—Rp5.000, dan sebesar 40 persen untuk saham dengan harga di atas Rp5.000.
Sementara itu, untuk saham pada umumnya, bursa menetapkan batas auto rejection sebesar 35 persen bagi saham dengan rentang Rp50—Rp200, sebesar 25 persen bagi saham dengan rentang Rp200—Rp5.000, serta 20 persen bagi saham dengan rentang harga di atas Rp5.000.
Meski demikian, pelemahan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berlanjut pada akhir perdagangan hari kedua berturut-turut.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup melemah 0,34 persen atau 21,65 poin di level 6.351,83 dari level penutupan perdagangan sebelumnya. Pada perdagangan Jumat (5/7), indeks berakhir turun tipis 0,04 persen atau 5,92 poin di posisi 6.358,63.
Pelemahan IHSG mulai berlanjut dengan dibuka turun 0,21 persen atau 13,26 poin di posisi 6.360,21 pagi tadi. Level yang disentuh indeks pada akhir perdagangan hari ini adalah yang terendah sejak 26 Juni.
Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di level 6.324,72 – 6.367,36.
Tujuh dari sembilan sektor berakhir di wilayah negatif, dipimpin tambang (-1,08 persen) dan barang konsumsi (-0,9 persen). Adapun sektor aneka industri dan pertanian masing-masing mampu naik 1,8 persen dan 0,55 persen.
Dari 641 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, sebanyak 167 saham menguat, 262 saham melemah, dan 212 saham stagnan.
Berikut adalah perincian 10 saham dengan kenaikan harga terbesar atau Top Gainers hari ini: | |||
---|---|---|---|
Saham | Harga Sebelumnya (Rp) | Harga Hari Ini (Rp) | Perubahan (persen) |
BLUE | 130 | 220 | +69,23 (90 poin) |
ENVY | 370 | 555 | +50,00 (185 poin) |
TRIO | 90 | 121 | +34,44 (31 poin) |
PAMG | 170 | 228 | +34,12 (58 poin) |
KJEN | 730 | 910 | +24,66 (180 poin) |
YPAS | 330 | 402 | +21,82 (72 poin) |
ITIC | 412 | 500 | +21,36 (88 poin) |
AGRS | 272 | 318 | +16,91 (46 poin) |
BALI | 1.610 | 1.875 | +16,46 (265 poin) |
BRAM | 10.800 | 12.500 | +15,74 (1.700 poin) |
Sumber: Bursa Efek Indonesia