Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah saham tercatat mengalami kenaikan harga terbesar saat pergerakan IHSG menguat sepanjang periode 1-5 Juli 2019.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip Bisnis.com, Senin (8/7/2019), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,23 persen ke level 6.373,48 pada penutupan perdagangan Jumat (5/7/2019) dibandingkan dengan level penutupan perdagangan pekan sebelumnya.
Sepanjang perdagangan pekan yang berakhir pada Jumat (28/6), pergerakan IHSG ditutup di level 6.358,63 atau menguat 0,68 persen dari penutupan perdagangan pekan sebelumnya.
Sementara itu, volume perdagangan saham sepanjang 1-5 Juli 2019 mencapai 91,39 miliar lembar saham, dengan nilai Rp40,3 triliun.
Lima dari 10 sektor pada indeks sektoral membukukan kenaikan sepanjang pekan lalu, dipimpin sektor industri dasar (+3,19 persen) dan infrastruktur (+1,98 persen). Lima sektor lainnya melemah, dipimpin aneka industri (-2,6 persen) dan tambang (-2,42 persen).
Perolehan kenaikan saham terbesar dibukukan oleh saham PT Trikomsel Oke Tbk. (TRIO) yang melonjak 80 persen, disusul saham PT Visi Telekomunikasi Infrastruktur Tbk. (GOLD) yang melonjak 74,05 persen.
Berturut-turut mengikuti kenaikan TRIO dan GOLD adalah saham PT Bima Sakti Pertiwi Tbk., PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk., dan PT Jasnita Telekomindo Tbk. yang melejit lebih dari 60 persen masing-masing (lihat tabel).
Berikut ini perincian 10 saham dengan kenaikan harga terbesar atau Top gainers periode 1-5 Juli 2019: | |||
---|---|---|---|
Saham | Harga Pekan Lalu (Rp) | Harga Pekan Sebelumnya (Rp) | Perubahan (persen) |
PT Trikomsel Oke Tbk | 90 | 50 | +80,00 |
PT Visi Telekomunikasi Infrastruktur Tbk | 472 | 271 | +74,05 |
PT Bima Sakti Pertiwi Tbk | 170 | 100 | +70,00 |
PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk | 169 | 100 | +69,00 |
PT Jasnita Telekomindo Tbk | 1.005 | 615 | +63,41 |
PT Sat Nusapersada Tbk | 580 | 443 | +30,83 |
PT Yulie Sekuritas Indonesia Tbk | 171 | 132 | +29,55 |
PT Sumber Energi Andalan Tbk | 985 | 770 | +27,92 |
PT Sunson Textile Manufacturer Tbk | 525 | 416 | +26,20 |
PT Menteng Heritage Realty Tbk | 540 | 436 | +23,85 |
Sumber: Bursa Efek Indonesia