Bisnis.com, JAKARTA – Anak usaha emiten pertambangan mineral PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA), Eastern Field Developments Limited (EFDL) menandatangani fasilitas pinjaman sejumlah US$50 juta atau Rp688,50 miliar untuk mengakuisisi Finders Resources Limited (FRL).
Dalam keterbukaan informasi pada Rabu (18/4/2018), manajemen MDKA menyebutkan EFDL telah menandatangani facility agreement pada 17 April 2018 senilai US$50 juta. Sesuai kurs tengah Bank Indonesia pada tanggal tersebut, yakni Rp13.770 per dolar AS, jumlah pinjaman setara dengan Rp688,50 miliar.
Selain EFDL, penandatanganan perjanjian dilakukan oleh Standard Chartered Bank cabang Singapura sebagai arranger, Standard Chartered Bank Hong Kong Limited selaku agen, dan Standard Chartered Bank sebagai agen jaminan.
Tingkat suku bunga ditetapkan sesuai LIBOR + 3,50% per tahun. Jatuh tempo pinjaman ialah 12 bulan setelah tanggal facility agreement.
“Selama facility agreement berlaku, EFDL dilarang memeroleh pinjaman dari pihak ketiga lain, restrukturisasi, mengalihkan harta, dan mengubah bidang usaha,” papar manajemen MDKA, Rabu (18/4/2018).
Manajemen MDKA juga sepakat untuk membeli seluruh hak dan kewajiban pemberi pinjaman sejumlah nilai terhutang apabila terjadi terjadi kelalaian setelah tanggal 13 Maret 2019.
Baca Juga
Perusahaan juga ikut serta dalam penawaran pengambilalihan atas FRL yang memiliki tambang tembaga di Pulau Wetar, Maluku. Saat ini, EFDL baru mengendalikan 19,8% saham Finder.