Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AKSI EMITEN 23 MEI: INTP Bagikan Dividen, KAEF Cari Dana Lewat Perbankan

Berita tentang PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. membagikan dividen serta PT Kalbe Farma yang fokus mencari pendanaan melalui perbankan menjadi topik media nasional hari ini, Selasa (23/5/2017).
Karyawan memantau perkembangan indeks harga saham gabungan (IHSG), di galeri Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (4/5)./JIBI-Endang Muchtar
Karyawan memantau perkembangan indeks harga saham gabungan (IHSG), di galeri Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (4/5)./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA – Berita tentang PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. membagikan dividen serta PT Kalbe Farma yang fokus mencari pendanaan melalui perbankan menjadi topik media nasional hari ini, Selasa (23/5/2017).

Berikut rincian topik utama di sejumlah media nasional:

Indocement Tunggal Prakarsa (INTP). Produsen semen PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. membagikan dividen Rp929 per saham untuk tahun buku 2016. INTP akan membagikan total dividen Rp3,42 triliun atau setara 88,4% laba bersih tahun lalu. (Kontan)

Korporasi semen PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. berencana membangun 2 terminal baru berupa terminal semen dan pengepakan semen untuk mendukung distribusi semen perseroan pada 2017. (Bisnis Indonesia)

Charoen Pokphand Indonesia (CPIN). PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk siap memperluas usaha ke sektor ritel. CPIN tengah merampungkan akuisisi gerai convenience store 7-Eleven milik PT modern Internasional Tbk (MDRN). (Kontan)

Kimia Farma (KAEF). PT Kimia Farma Tbk melupakan opsi penerbitan obligasi. Emiten farmasi pelat merah ini lebih fokus mencari pendanaan melalui instrument perbankan. (Kontan)

Putradelta Lestari (DMAS). PT Puradelta Lestari Tbk. siap menjual lahan industri seluas 7 hektare pada kuartal kedua tahun ini, setelah merealisasikan penjualan 29 hektare pada kuartal I/2017. (Bisnis Indonesia)

Pan Brothers (PBRX). PT Pan Bro thers Tbk. (PBRX) bakal menambah tiga pabrik baru untuk meningkatkan kapasitas produksi garmen.Pembangunan dua pabrik baru dilakukan di bawah bendera PT Eco Smart Garment di Jawa Tengah yang ditargetkan ram pung pada akhir 2017. (Bisnis Indonesia)

Champion Pacific Indonesia (IGAR). PT Champion Pacific Indonesia Tbk. menargetkan pertumbuhan laba bersih sebesar 31% pada tahun ini. Pada tahun lalu, emiten berkode saham IGAR itu berhasil mencatatkan penjualan sebesar Rp792,8 miliar, atau naik 17,05% dibandingkan dengan Rp677,33 miliar pada tahun sebelumnya. (Bisnis Indonesia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper