Bisnis.com, JAKARTA--PT Asjaya Indosurya Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (30/1/2017) berpotensi menguat seiring penantian pasar akan rilis data awal bulan.
Kepala Riset Indosurya William Surya Wijaya mengatakan pola gerak IHSG masih terus berusaha untuk menghimpun kekuatan naik dan membentuk pola uptrend jangka pendek. Adapun, support level 5.221 teruji dengan baik dan terjaga hingga kini. Sementara, resisten yang oerlu digapai ada di levek 5.336.
Dia menilai, pergerakan IHSG perlu bertahan di atas level tersebut untuk dapat memperkokoh pola uptrend jangka pendek. Menurutnya, kondisi fundamental perekonomian Indonesia saat ini masih terlihat cukup stabil.
Ditambah jelang pergantian bulan, pasar menanti rilis data perekonomian yang diprediksi masih stabil. "Kondisi inflasi diprediksi masih akan terkendali yang tentunya dapat mendongkrak kenaikan dari IHSG, hari ini IHSG berpotensi menguat," katanya dalam riset.
Sejumlah saham yang direkomendasikan hari ini a.l JSMR, BBNI, UNVR, KLBF, ICBP, BBNI, TOTL, ADHI, dan PWON.