Bisnis.com, JAKARTA -- PT Budi Graha Indah akan menerbitkan surat utang jangka menengah senilai Rp85 miliar.
Surat utang jangka menengah (medium term notes/ MTN) bertajuk tersebut jatuh tempo pada 22 Desember 2021.
Bunga yang diberlakukan merupakan bunga tetap, dibayar tiap semester. Bunga kali pertama dibayar pada 22 Juni 2017.
Kustodian Sentral Efek Indonesia dalam laman resminya pada Rabu (21/12/2016) menyebut MTN Budi Graha Indah akan diterbitkan pada 22 Desember 2016.