Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA CHINA 7 DESEMBER: Komoditas Reli, Indeks Shanghai & CSI 300 Ditutup Rebound

Indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,71% atau 22,59 poin ke level 3.222,24, sementara indeks CSI 300 di Shenzhen berakhir naik 0,48% atau 16,59 poin ke posisi 3.475,75.
Bursa China/smh.com.au
Bursa China/smh.com.au

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan bursa saham China sukses ditutup dengan rebound pada perdagangan hari ini, Rabu (7/12/2016).

Indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,71% atau 22,59 poin ke level 3.222,24, sementara indeks CSI 300 di Shenzhen berakhir naik 0,48% atau 16,59 poin ke posisi 3.475,75.

Bursa saham China mengakhiri rentetan pelemahan tiga harinya didorong oleh reli pada saham sumber daya.

Pemberitaan bahwa dana pensiun pemerintah lokal bergerak selangkah lebih dekat pada investasi di pasar saham telah memberikan kelegaan dan harapan bahwa strategi investasi dana akan mendorong stabilitas serta meningkatkan likuiditas.

Seperti dilansir Reuters hari ini, China telah memilih 21 institusi manajemen investasi untuk dana asuransi pensiun, sehingga kian memungkinkan adanya investasi hingga senilai US$290 miliar pada pasar finansialnya.

Mayoritas sektor dilaporkan menguat, dipimpin oleh sektor bahan baku dan konsumer. Reli pada komoditas, khusunya batu bara koking, bijih besi, dan rebar, telah mendorong harga saham pada produsen baja, penambang batu bara, dan perusahaan sumber daya lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper