Bisnis.com, JAKARTA- Harga emas mulai kembali melemah, tapi masih bertahan di level US$1.300 per ounce.
Emas Comex kontrak Desember pada pk. 08.28 WIB, menguat 7,7 poin atau 0,59% ke US$1.300,5 per ounce.
Harga emas naik ke tertinggi dalam hampir sebulan, setelah indeks dolar AS melemah.
Seperti diketahui pada penutupan perdagangan kemarin, indeks dolar AS melemah 0,31% ke 97,398.
Harga emas kembali melemah setelah Fed mengumumkan masih membuka opsi untuk menaikkan suku bunga pada tahun ini.
Ekspektasi Fed akan menaikkan suku bunga, membatasi permintaan untuk aset yang tidak memberikan hasil seperti emas.
"Emas menguat ditengah kegelisahan pemilu, gerak dolar," kata George Gero, Managing Director RBC Wealth Management seperti dikutip Bloomberg, Kamis (3/11/2016).
Pergerakan harga emas Comex kontrak Desember
3 November (pk.08.28 WIB) | 1.300,5 (-0,59%) |
2 November | 1.308,2 (+1,57%) |
1 November | 1.288,0 (+1,17%) |
Sumber: Bloomberg, 2016