Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPIAH ATAS DOLAR AS 10 OKTOBER: Ini Prediksi Pergerakan Kursnya

NH Korindo Securities Indonesia memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Senin (10/10/2016) bergerak di kisaran Rp12.976 hingga Rp13.020.
Rupiah/JIBI-Rachman
Rupiah/JIBI-Rachman

Bisnis.com, JAKARTA— NH Korindo Securities Indonesia memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Senin (10/10/2016) bergerak di kisaran Rp12.976 hingga Rp13.020.

Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada mengatakan laju dolar AS bergerak menguat terhadap mayoritas mata uang dunia menyusul komentar hawkish pejabat the Fed. Laju dolar AS menguat setelah pernyataan Presiden Federal Reserve bagian Cleveland Loretta Mester yang mengatakan perekonomian AS sudah siap untuk kenaikan suku bunga.

Laju dolar AS terlihat bergerak menguat 0,33% sehingga menyebabkan adanya aksi jual dari berbagai mata uang dunia. Laju GBP terus bergerak melemah dan kini berada di posisi terendah dalam 31 tahun terakhir setelah langkah Inggris yang semakin komprehensif untuk keluar dari Uni Eropa

Sementara, rupiah  bergerak mampu bertahan di area support sebelumnya. Namun, pelaku pasar terlihat mulai kehabisan sentimen positif terkait tax amnesty sehingga menyebabkan laju rupiah cenderung bergerak flat meski mampu kembali menguat tipis.

“Penguatan terbatas ini setelah pelaku pasar wait and see jelang rilis beberapa data ekonomi di AS. Rupiah masih berpotensi bergerak sideways di tengah minimnya sentimen. Diperkirakan support hari ini di kisaran Rp13.020 dan resisten Rp12.976,” katanya dalam riset.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper