Bisnis.com, JAKARTA— PT Astra Sedaya Finance menerbitkan obligasi senilai Rp1,7 triliun yang terdiri dari dua seri.
Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang dipublikasikan Jumat (30/9/2016) tertera bahwa Astra Sedaya Finance berencana menerbitkan obligasi berkelanjutan III Astra Sedaya Finance Tahap II Tahun 2016 yang terdiri dari dua seri.
Pertama, Obligasi Berkelanjutan III Astra Sedaya Finance Tahap II Tahun 2016 seri A senilai Rp850 miliar yang akan diterbitkan pada 18 Oktober 2016 dan dicatatkan 19 Oktober 2016. Seri A memiliki tingkat bunga tetap sebesar 7,25% yang bunganya dibayarkan tiap 3 bulan.
Pembayaran bunga pertama dilakukan pada 18 Januari 2017. Adapun, obligasi jatuh tempo pada 28 Oktober 2017.
Kedua, Obligasi Berkelanjutan III Astra Sedaya Finance Tahap II Tahun 2016 seri B senilai Rp850 miliar yang akan diterbitkan pada 18 Oktober 2016 dan dicatatkan 19 Oktober 2016. Seri B memiliki tingkat bunga tetap sebesar 7,95% yang bunganya dibayarkan tiap 3 bulan.
Pembayaran bunga pertama dilakukan pada 18 Januari 2017. Adapun, obligasi jatuh tempo pada 18 Oktober 2019.