Bisnis.com, JAKARTA— Tiga perusahaan menerbitkan obligasi jangka pendek atau medium term notes (MTN) senilai Rp126 miliar.
Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang dipublikasikan Rabu (7/9/2016), tiga perusahaan tersebut a.l PT Perum Perumnas yang menerbitkan MTN IV Perum Perumnas Tahun 2016 Seri A dengan nilai Rp45 miliar.
Obligasi diterbitkan 8 September 2016 dan akan jatuh tempo pada 8 September 2021. Bunga obligasi adalah tetap dan akan dibayarkan tiap 3 bulan sekali. Pembayaran bunga pertama dilakukan pada 8 Desember 2016.
Kedua, PT Tema Jaya yang menerbitkan MTN Tema Jaya I Seri D Tahun 2016 hari ini. Nilai emisi MTN tersebut Rp35 miliar dengan tingkat bunga tetap dan dibayarkan tiap 3 bulan sekali di mana pembayaran bunga pertama dilakukan pada 22 November 2016. MTN Jatuh tempo pada 22 Agustus 2020.
Kemudian, ada PT Mulia Citra Lestari yang menerbitkan MTN Mulia Citra Lestari Seri C Tahun 2016 senilai Rp46 miliar yang diterbitkan hari ini. Obligasi jatuh tempo pada 22 Agustus 2020. Tingkat bunga tetap dan bunga akan dibayarkan tiap 3 bulan di mana pembayaran bunga pertama dilakukan pada 22 November 2016.