Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OSO SECURITIES: Optimisme Pasar Meningkat, 4 Saham Ini Direkomendasikan

PT OSO Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis (28/7/2016) terus lanjutkan penguatan didorong faktor perekonomian domestik.
IHSG
IHSG

Bisnis.com, JAKARTA-- PT OSO Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis (28/7/2016) terus lanjutkan penguatan didorong faktor perekonomian domestik.

Riset PT OSO Securities menyatakan pergerakan IHSG pada perdagangan kemarin terbilang cukup fantastis seiring sempat tembusnya indeks ke level 5.300. Kemarin, IHSG ditutup menguat 0,96% ke level 5,274.36.

Euforia atas reshuffle kabinet, terutama karena kembalinya Sri Mulyani yang kemudian menduduki jabatan Menteri Keuangan menjadi suatu hal yang diyakini akan menggairahkan perekonomian Indonesia saat ini. Pelaku pasar optimis perombakan kabinet jilid II akan lebih menstimulus kebijakan-kebijakan pemerintah yang telah dikeluarkan sebelumnya.

Secara teknikal, volume IHSG kemarin cukup tinggi dengan didukung indikator stochastic oscillator bullish, Relative strength Indeks (RSI) kuat. 

"Beberapa saham yang kami rekomendasikan diantaranya WIKA, SMGR, JPFA, dan WSKT," tulis riset tersebut dikutip, Kamis (28/7/2016).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper