Bisnis.com, JAKARTA- NH Korindo Securities Indonesia memprediksi kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat pada perdagagan hari ini, Rabu (29/6/2016) bergerak di kisaran support 13.192 dan resisten 13.107.
Kepala Riset NHKSI Reza Priyambada mengemukakan disahkannya RUU Tax Amnesty, menjadi angin segar tersendiri bagi mata uang rupiah.
Dengan disahkannya RUU Tax Amnesty, ujarnya, maka ada peluang dana repatriasi hingga Rp1.000 triliun yang masuk ke dalam negeri.
“Keadaan ini sangat direspons para pelaku pasar, sehingga mampu mematahkan tren penguatan dolar AS terhadap rupiah,” kata Reza dalam risetnya.
Disisi lain, tambahnya, melemahnya indeks dolar AS sekitar 0.42%, dapat membantu laju penguatan rupiah untuk mengantarkan rupiah berada di posisi terkuat dalam 4 bulan terakhir.
Reza mengemukakan rupiah pada perdagangan kemarin, mampu menguat hingga 1,22% ke level Rp 13.170. Level tersebut berhasil menembus level resisten sebelumnya di area 13.320.
“Dengan adanya, sentimen tax amnesty diharapkan dapat terus melanjutkan penguatan rupiah dalam jangka panjang. Tetap cermati sentimen yang ada,” kata Reza.