Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indeks BEI Sepekan: Ini Bukti Brexit Tak Banyak Mengganggu IHSG

Saat Inggris memutuskan untuk hengkang dari Uni Eropa (British Exit/Brexit) dalam referendum, Indeks harga saham gabungan sepanjang pekan ini justru hanya turun 0,01% cenderung stagnan ke level 4.834,57.
Suasana di sebuah kantor sekuritas/Endang Muchtar
Suasana di sebuah kantor sekuritas/Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA—Saat Inggris memutuskan untuk hengkang dari Uni Eropa (British Exit/Brexit) dalam referendum, Indeks harga saham gabungan sepanjang pekan ini justru hanya turun 0,01% cenderung stagnan ke level 4.834,57.

Berdasarkan data PT Bursa Efek Indonesia, hingga perdagangan akhir pekan, Jumat (24/6/2016), IHSG sempat menyentuh level tertinggi 4.896,85 dan terendah 4.834,59 sepanjang pekan. Perdagangan akhir pekan, IHSG terkoreksi 0,82% ke level 4.834,57 lantaran adanya kepanikan mengikuti bursa saham regional.

Di Asia Pasifik, koreksi terdalam terjadi di bursa Jepang lebih dari 7%. Namun, Indeks MSCI Asia justru menghijau dengan kenaikan 0,38% pada perdagangan pascareferendum Inggris.

Meski terkoreksi, investor asing justru mengakumulasi pembelian saham dengan mencatatkan net buy Rp587,29 miliar. Bahkan, investor asing membukukan net buy Rp1,43 triliun sepanjang pekan ini.

Sejak awal tahun, investor asing mencatatkan posisi net buy tembus Rp8,08 triliun. Transaksi investor asing sepanjang tahun berjalan mencapai Rp301,4 triliun dan domestik Rp376,3 triliun.

Rerata volume transaksi harian di lantai bursa mencapai 5,21 miliar lembar dengan nilai Rp5,64 triliun. Frekuensi rerata harian mencapai 239.421 kali dengan kapitalisasi pasar Rp5.188 triliun.

Kendati demikian, lima dari sembilan sektor di BEI justru menanjak dengan kenaikan tertinggi terjadi pada properti dan real estate. Sebaliknya, koreksi terdalam terjadi pada sektor industri dasar dan kimia.

Berikut rekapitulasi Indeks sektoral selama sepekan 20-24 Juni 2016: 

Indeks

Level

Perubahan (%)

IHSG

4.834,57

-0,01

Bisnis-27

411,12

+0,38

Agribisnis

1.727,68

-1,07

Pertambangan

1.038,52

+0,86

Industri Dasar

410,16

-2,17

Aneka Industri

1.134,46

+0,94

Barang Konsumsi

2.293,37

-0,60

Properti & Real Estate

528,86

+2,37

Infrastruktur

1.083,96

-1,24

Keuangan

671,07

+0,59

Perdagangan & Jasa

840,18

+0,44

Sumber: PT Bursa Efek Indonesia, diolah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper