Bisnis.com, JAKARTA- Mata uang Jepang menguat di awal perdagangan Kamis (9/6/2016), setelah peluang =kenaikan Fed Rate pada Juni makin terkikis.
Yen menguat 0,1% menjadi 106,85 per dolar AS, seperti dikutip Bloomberg, Kamis (9/6/2016).
Mata uang Jepang telah mendapatkan keuntungan =dari memudarnya potensi kenaikan suku bunga musim panas dari Fed.
Bahkan dikemukakan kemungkinan peningkatan Fed Rate bulan ini menjadi nol persen, dan pada Juli kurang dari 20%. The
Bloomberg Dollar Spot Index, yang mengukur greenback terhadap 10 mata uang utama, tergelincir 0,1% pada perdagangan Kamis pagi.
Won Korea menguat 0,1% menjadi 1.155,18 per dolar menjelang keputusan bank sentral.