Bisnis.com, JAKARTA— Perdagangan saham PT Alam Karya Unggul Tbk. (AKKU) kembali dibuka pada perdagangan sesi I hari ini, Kamis (9/6/2016) setelah kemarin disuspensi oleh Bursa Efek Indonesia (BEI).
Dalam pengumuman di laman BEI, Kepala Pengawasan Transaksi BEI Irvan Susandy dan Kepala Operasional Perdagangan BEI Eko Siswanto mengumumkan suspense atas perdagangan saham AKKU di pasar regular dan pasar tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I 9 Juni 2016.
Untuk diketahui, kemarin BEI menghentikan sementara atau suspensi perdagangan saham AKKU. Suspensi dilakukan mulai perdagangan sesi I pada Rabu (8/6/2016). Suspensi dilakukan sehubungan dengan peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada saham AKKU sebesar Rp176 atau 88%, yaitu dari harga penutupan Rp200 pada 31 Mei 2016 menjadi Rp376 pada 7 Juni 2016.
Sebelumnya, BEI memasukkan saham AKKU ke dalam ususual market activity (UMA) atau di luar kebiasaan.