Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDEKS BEI 20 MEI: Pelemahan Rupiah dan FRR Tekan IHSG Di Awal Dagang

IHSG dibuka turun sebesar 0,11% atau 5,25 poin poin ke level 4.698,97 dan bergerak melemah meski lebih kecil sebesar 0,09% atau 4,06 poin ke 4.700,16 pada pukul 09.05 WIB.

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) melanjutkan pergerakannya di zona merah pada awal perdagangan pagi ini, Jumat (20/5/2016).

IHSG dibuka turun sebesar 0,11% atau 5,25 poin poin ke level 4.698,97 dan bergerak melemah meski lebih kecil sebesar 0,09% atau 4,06 poin ke 4.700,16 pada pukul 09.05 WIB.

Sebanyak 9 saham bergerak menguat, 22 saham bergerak melemah, dan 497 saham stagnan dari 528 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Lima dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak melemah dengan tekanan utama dari sektor perdagangan yang melorot sebesar 0,80%, sektor properti yang melemah 0,50%, dan sektor finansial dengan penurunan sebesar 0,26%.

Adapun empat sektor lainnya bergerak di zona hijau dengan support utama dari sektor industri dasar yang menguat 0,79% dan sektor infrastruktur yang naik 0,58%. 

Dalam risetnya hari ini, tim Riset Sinarmas Sekuritas memprediksi indeks bergerak melemah dalam kisaran 4.627-4.731 pada perdagangan hari ini.

"IHSG diprediksi melemah seiring dengan berlanjutnya sentimen negatif dari kemungkinan suku bunga acuan AS dinaikkan lebih cepat dari yang perkiraan konsensus," paparnya.

Selain itu, tekanan ke rupiah terus bertambah dimana sekarang mendekati level 13600.  

Bank Indonesia (BI) yang merevisi laju pertumbuhan GDP ke 5%-5,4% dari 5,2%-5,6%. Realitas tentang perlambatan laju pertumbuhan ekonomi yang lebih rendah akan menambah aura negatif ke pasar.

Kekhawatiran pasar terhadap pemerintah yang bersifat intervensif setelah harga gas jual PGN diturunkan membuat investor lebih berhati-hati. 

Seiring dengan pelemahan IHSG pada awal perdagangan, indeks Bisnis27 juga masih terpantau turun sebesar 0,10% atau 0,38 poin ke 394,63 pada pukul 09.06 WIB setelah dibuka di zona merah sebesar 0,24% atau 0,97 poin ke 394,05.

Sementara itu, rupiah bergerak melemah sebesar 0,16% atau 22 poin ke 13.587 per dolar AS pada pukul 09.06 WIB.

 

Saham-saham penekan IHSG pada awal perdagangan:

ICBP

-2,04%

BBRI

-0,78%

GGRM

-0,99%

ASII

-0,40%

 

Saham-saham pendorong IHSG pada awal perdagangan:

TLKM

+0,55%

HMSP

+0,26%

INTP

+1,13%

TBIG

+1,20%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper