Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA SAHAM EROPA: Saham Telekomunikasi Jatuh, Stoxx Europe 600Terkoreksi

Bursa saham Eropa turun mendekati level terendah dalam satu bulan pada Senin (4/4/2016).Indeks Stoxx Europe 600 pada perdagangan hari ini sudah dibuka melemah ke 332,78 dari sebelumnya 331,33. Pada pukul 14.18 WIB, indeks melanjutkan koreksinya menjadi sebesar 0,35% ke 331,98.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Eropa turun mendekati level terendah dalam satu bulan pada Senin (4/4/2016).

Indeks Stoxx Europe 600 pada perdagangan  hari ini sudah dibuka melemah ke 332,78 dari sebelumnya 331,33. Pada pukul 14.18 WIB, indeks melanjutkan koreksinya menjadi sebesar 0,35% ke 331,98.

Dikutip dari Reuters, Senin (4/4/2016), saham-saham pada sektor telekomunikasi anjlok setelah pembicaraan antara Orange dan konglomerasi Prancis Bouygues SA untuk mendirikan raksasa telekomunikasi gagal menemui kesepakatan.

Indeks sektor telekomunikasi memimpin pelemahan Stoxx Europe 600 dengan koreksi sebesar 2% setelah gagalnya kesepakatan senilai 10 miliar euro (US$11,4 miliar) tersebut.

Saham Orange turun 6,8%, Bouygues anjlok 15,7%, sedangkan saham Illiad dan SFR melemah masing-masing 14,5% dan 16,5%.

Indeks FTSEurofirst 300 turun 9,2% pada awal perdagangan setelah turun 1,5% ke level terendah dalam satu bulan pada sesi sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper