Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perubahan Musim, Produksi Tandan Sawit di Mukomuko Anjlok 30%

Buah kelapa sawit/Antara
Buah kelapa sawit/Antara

Bisnis.com, MUKOMUKO, Papua - Produksi tandan buah segar kelapa sawit petani di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, sejak sebulan terakhir menurun drastis hingga 30%.

"Sudah sebulan ini produksi buah sawit petani turun karena musim 'trek' atau sedikit berbuah," kata petani Desa Medan Jaya, Kecamatan Ipuh, Abadi, di Mukomuko, Kamis (24/12/2015).

Dia menyebutkan, saat normal produksi tandan buah segar (TBS) kelapa sawit petani di wilayah ini bisa mencapai 1 ton per hektare. Sekarang hanya dapat sebesar 700 kilogram per hektare.

Pada saat musim hujan sekarang ini, katanya, belum begitu berpengaruh dalam meningkatkan kesuburan tanaman kelapa sawit.

Menurutnya, sebelumnya wilayah itu lama dilanda musim kemarau, Sehingga selama itu pula petani setempat tidak memupuk tanaman kelapa sawitnya.

Pada saat memasuki musim hujan sekarang ini, lanjutnya, petani baru memupuk tanaman kelapa sawit. Sehingga butuh waktu bagi tanaman kelapa sawit dalam meningkat produksinya.

"Setelah diberikan pupuk, butuh waktu berbulan-bulan menunggu produksi buah sawit petani meningkat," ujarnya.

Sementara itu petani di Desa Pulau Payung mengeluh karena selain produksi buah sawit turun, harga buah sawit di wilayahnya juga mengalami penurunan dari sebesar Rp800 menjadi Rp700 per kilogram.

Menurutnya, seharusnya saat produksi buah sawit turun, harga jual buah sawit naik karena jumlahnya sedikit dibandikan saat produksinya normal.

Ia berharap, produksi buah sawit di wilayahnya meningkat. Begitu juga dengan harganya naik minimal Rp1.000 per kilogram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper