Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA JEPANG 26 Juni: Investor Wait and See, Nikkei Merosot

Indeks Nikkei 225 hari ini ditutup turun 0,31% ke level 20.706,15 setelah dibuka turun tipis 0,06% dan bergerak pada kisaran 20.65,0020.785,76.
Dua wanita melintasi papan bursa/Reuters
Dua wanita melintasi papan bursa/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Indeks di bursa Jepang kembali melemah pada Jumat (26/6/2015) di saat investor cenderung wait and see menanti penyelesaian krisis utang Yunani.

Indeks Nikkei 225 hari ini ditutup turun 0,31% ke level 20.706,15 setelah dibuka turun tipis 0,06% dan bergerak pada kisaran 20.65,00—20.785,76.

Akio Yoshino dari Amundi Japan Ltd, seperti dikutip Bloomberg, mengatakan investor hari ini cenderung menunggu hasil perundingan negosiasi pencairan dana talangan Yunani.

“Harapan kami tidak tinggi, kami juga tidak berspekulasi akan ada bencana terkait Yunani. Hanya saja bursa Jepang telah melesat belakangan ini, wajar jika ada beberapa aksi jual,” kata Yoshino.

Indeks Nikkei 225 sepanjang pekan ini melejit 2,64% setelah melemah dalam 3 pekan sebelumnya. Tokyo Stock Price Index selama minggu ini melonjak 2,21%.

Indeks TOPIX hari ini melemah 0,23% ke level 1.667,03 setelah dibuka melemah 0,19% ke level 1.667,68.

Saham Canon Inc menjadi beban utama indeks Nikkei dengan pelemahan 3,10%, diikuti oleh perusahaan internet SoftBank Corp yang turun 0,87%.

 

 

Pergerakan Indeks Nikkei 225

 

Tanggal

Level

Perubahan

26/6/2015

20.706,15

-0,31%

25/6/2015

20.771,40

-0,46%

24/6/2015

20.868,32

+0,28%

23/6/2015

20.809,42

+1,87%

22/6/2015

20.428,19

+1,26%

 

sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper