Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Investor Pasar Modal Sumbar Tumbuh 6,5%

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) cabang Padang optimistis target pertumbuhan investor 30% tahun ini terpenuhi menyusul angka pertumbuhan jumlah investor 6,5% di triwulan I/2015.

Bisnis.com, PADANG - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) cabang Padang optimistis target pertumbuhan investor 30% tahun ini terpenuhi menyusul angka pertumbuhan jumlah investor 6,5% di triwulan I/2015.

Kepala BEI/Pusat Informasi Pasar Modal (PIPM) Padang, Reza Shadat Sahmeini mengatakan selama triwulan pertama tahun ini, jumlah investor meningkat 6,5% atau bertambah 228 rekening investor ritel.

“Kami masih sangat yakin bisa tercapai. Agar target keseluruhan terpenuhi, kami sosialisasi ke kampus-kampus dan ke pegawai negeri,” katanya Senin (27/4/2015).

Reza menjelaskan nilai transaksi rata-rata investor pasar modal Sumatra Barat mencapai Rp107,6 miliar per bulan sepanjang triwulan pertama tahun ini atau naik sekitar 3% dari periode yang sama tahun sebelumnya, Rp104,1 miliar per bulan.

Sedangkan secara fakultatif, pertumbuhan jumlah investor pasar modal di Sumbar tahun lalu mencapai 3.559 rekening efek atau tumbuh 32,15% dari tahun sebelumnya yang hanya 2.693 rekening.

Nilai transaksi total tahunan mencapai Rp1,25 triliun dengan pertumbuhan transaksi 23,29% dari tahun sebelumnya Rp958 miliar. Sementara rata-rata  transaksi bulanan tercatat Rp104 miliar. 

“Tahun lalu, masih tumbuh cukup meyakinkan. Padahal pada 2013 transaksi sempat tumbuh negatif 0,53%, tahun ini semoga lebih baik,” katanya.

Reza menargetkan secara total pertumbuhan jumlah rekening efek investor mencapai 30% dengan pertumbuhan transaksi 25% di akhir tahun.

Dia optimistis target pertumbuhan tersebut dapat tercapai karena potensi Sumbar masih sangat besar. Apalagi, saat ini jumlah investor pasar modal di daerah ini baru menyentuh 0,07% dari jumlah penduduk Sumbar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal
Editor : Yusran Yunus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper