Bisnis.com, JAKARTA--PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK), emiten media penyiaran milik keluarga Sariaatmadja, berencana meningkatkan investasi di bisnis kesehatan dengan cara mengakuisisi dua rumah sakit pada 2014.
Sutanto Hartono, Direktur Utama Elang Mahkota Teknologi, mengatakan perseroan akan berinvestasi di dua rumah sakit pada tahun ini setelah berinvestasi di Rumah Sakit Usada Insani pada tahun lalu.
“Nanti bentuk investasi itu konsorsium. Kami tidak akan buat rumah sakit sendiri,” ujarnya, Selasa, (1/4/2014).
EMTK berkongsi dengan anak usaha PT Pakuwon Jati Tbk. (PWON) untuk mengakuisisi Rumah Sakit Usada Insani di Tangerang, Banten. Pada September 2013, anak usaha EMTK, PT Elang Medika Corpora, memiliki penyertaan pada PT Surya Cipta Medika sebesar 33,33% atau 31.000 saham dengan nilai investasi awal Rp31 miliar. Per 31 Desember 2013, EMTK telah menggelontorkan nilai investasi sebesar Rp19,3 miliar.
Hingga akhir Desember 2013, Surya Cipta Medika memperoleh pendapatan sebesar Rp5,89 miliar dan mencatatkan rugi Rp35,11 miliar.
EMTK juga berencana membangun situs iklan baris pada tahun ini. Menurut Sutanto, perseroan akan menggandeng perusahaan lain yang sudah berpengalaman di bisnis situs iklan baris.
“Kami sedang eksplorasi beberapa alternatif. Jika kami bangun dari awal situs ini, itu terlalu lama. Tahun ini rencana tersebut terealisasi,” ucapnya.
Laporan keuangan 2013 EMTK mencatat pendapatan neto EMTK mencapai Rp5,79 triliun dan laba bersih Rp1,03 triliun. Laba bersih ini meningkat 29,89% dari laba bersih pada 2012 sebesar Rp792,97 miliar.