Bisnis.com, JAKARTA — Bursa negara berkembang melemah, mencetak penurunan terbesar sejak November, seiring dengan kekhawatiran konflik antara Rusia dan Ukraina.
Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,6% ke level 937,73 pada pekan lalu.
“Investor akan sulit untuk memprediksi politik dan situasi ini hanya akan menambah ketidakpastian,” ujar David Sowerby, dari Loomis Sayles & Co seperti dikutip Bloomberg, Senin (17/3/2014).
Brazil’s Ibovespa melemah seiring penurunan sektor pengembang rumah. Sementara itu iShares MSCI Emerging Markets Index naik 0,6%.