Bisnis.com, JAKARTA—Bursa saham Eropa menguat untuk hari ke lima, dengan indeks acuan Stoxx Europe 600 naik ke level tertinggi dalam 12 pekan.
Hal itu terjadi setelah laporan data yang menunjukkan ekonomi area euro berkembang dari resesi panjangnya pada kuartal kedua.
Indeks Stoxx 600 naik 0,3% ke level 308,62 pada penutupan perdagangan semalam.
Indeks telah reli 12% sejak menyentuh level terendahnya pada 24 Juni di tengah data ekonomi yang melebihi ekspektasi dan bank sentral memberi sinyal akan menjaga tingkat suku bunga rendah.
“Eropa menunjukkan adanya kehidupan dan keluar dari masa resesi lebih cepat,” ujar Witold Bahrke, Senior Strategist PFA Pension A/S, seperti dikutip Bloomberg.
Saham Subsea 7 SA naik tertinggi dalam 3 tahun. Rentokil Initial Plc melonjak ke harga tertinggi lebih dari 2 tahun, RWE AG turun 4,5%.