Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DOLAR AS: Indeks Lanjut Menguat, Terdorong Pidato Yellen

Indeks yang mengukur pergerakan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama tersebut bergerak menguat sebesar 0,31% atau 0,30 poin ke level 95,819 pada pukul 6.59 WIB, setelah dibuka menguat 0,23% ke level 95,746.
Indeks dolar AS menguat/Bisnis-Rachman
Indeks dolar AS menguat/Bisnis-Rachman

Bisnis.com, JAKARTA– Indeks dolar Amerika Serikat bergerak menguat pada awal perdagangan pagi ini, Senin (30/5/2016).

Indeks yang mengukur pergerakan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama tersebut bergerak menguat sebesar 0,31% atau 0,30 poin ke level 95,819 pada pukul 6.59 WIB, setelah dibuka menguat 0,23% ke level 95,746.

Pada perdagangan Jumat minggu lalu (27/5/2016), indeks dolar AS ditutup menguat 0,37% atau 0,35 poin ke level 95,521.

Seperti yang dilansir Bloomberg, penguatan dolar ini didorong oleh pidato Gubernur Federal Reserve Janet Yellen  yang mengatakan ekonomi AS tersebut terus membaik dari pelemahan dari kuartal pertama dan dapat menjamin kenaikan suku bunga pada pertengahan tahun ini.

“Itu (penaikan Fed Rate pada Juni atau Juli) layak dilakukan. The Fed sangat mungkin untuk menaikkan overnight interest rate secara bertahap dan hati-hati sepanjang waktu berjalan,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg.

Investor telah meningkatkan harapan akan kenaikan fed rate karena sikap para pejabat the Fed untuk mengetatkan kebijakan moneter dua atau tiga kali pada akhir tahun.

Penguatan laporan ekonomi AS, termasuk produk domestik bruto yan lebih tinggi 0,8% pada kuartal pertama telah mendukung argumen para pejabat the Fed bahwa AS dapan menerima kenaikan (suku bunga) lainnya.

 

Posisi indeks dolar AS

28 Mei

(Pk 6.59 WIB)

95,819

(+0,31%)

27 Mei

95,521

(+0,37%)

26 Mei

95,168

(-0,20%)

 

 

 

 

 

Sumber: Bloomberg Dollar Index

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper