Bisnis.com, JAKARTA - Honesti Basyir (HB) disebut-sebut sebagai salah satu kandidat calon Direktur Utama (Dirut) PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM).
Selain Honesti Basyir, sejumlah nama pun mencuat sebagai kandidat calon Dirut Telkom. Di antaranya Ririek Adriansyah yang kini menjabat sebagai Dirut Telkom, Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan Digital, Ismail, dan Direktur Keuangan PT Telkom Indonesia, Heri Supriadi.
Untuk diketahui, perusahaan pelat merah yang bergerak di bidang teknologi komunikasi dan digital itu direncanakan akan menggelar RUPST (Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan) pada Mei 2025.
Sejumlah organisasi Minangkabau memberikan dukungan kepada Honesti Basyir untuk menjadi Dirut PT Telkom, karena Direktur Group Business Development ini berasal dari Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Salah satunya datang dari Dewan Pembina Ikatan Minang Saiyo (IMS) dan Dewan penasehat Ikatan Keluarga Minang (IKM), Ibnu Hajar Tanjung menyatakan dukungan kepada HB untuk menjadi Dirut PT Telkom Indonesia. Sebab dia memiliki pengalaman dalam memimpin perusahaan BUMN, seperti PT Bio Farma.
Diketahui, sebelum diangkat menjadi Direktur Pengembangan Bisnis di PT Telkom pada Mei 2023, HB pernah menjabat Dirut PT Bio Farma selama beberapa tahun.
Baca Juga
Selain memiliki banyak pengalaman dan mumpuni memimpin perusahaan plat merah, alasan Organisasi Minangkabau memberikan dukungan karena HB merupakan suku Minang yang berasal dari Padang, Sumbar.
"Saya sebagai Dewan Pembina Ikatan Minang Saiyo mendukung HB untuk menjadi Dirut PT Telkom Indonesia," kata Ibnu Hajar Tanjung dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (18/4/2025).
Selain itu, kata dia, HB adalah seorang teknokrat, ekonom dan profesional Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Direktur Group Business Development, PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
Sebelumnya HB menjabat sebagai Direktur Utama PT Bio Farma (Persero) sejak September 2019. serta sebagai Direktur Utama PT Kimia Farma, Direktur Keuangan PT Telkom Indonesia, Vice President Strategic Business Development Direktorat IT Solution & Strategic Portfolio serta Assistant Vice President Business & Finance Analysis dan Project Controller-1 Project Management Office.
Kata Ibnu Hajar, sejumlah organisasi Minang berharap nantinya HB dapat membawa perubahan di PT Telkom setelah menjabat Dirut, dan bisa membuka lapangan pekerjaan kepada masyarakat atau rakyat yang berasal dari suku Minang khususnya, dan umumnya masyarakat yang berasal dari Sumbar yang saat ini merantau ke Jakarta dan kota-kota lainnya.
"Saya berharap HB bisa membawa kemajuan bagi daerah dan masyarakat Minang dan suku Minang yang ada di Sumbar dan juga yang merantau ke Jakarta," ucap Ibnu yang juga Dewan Pembina Keluarga Besar Rang Tanjung (KBRT Bersatu).
------------------