Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Medco (MEDC) Patok Kurs Dividen Rp14.868 per Dolar AS, Total Rp594,72 Miliar

PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen final US$40 juta atau setara dengan Rp594,72 miliar.
PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen final US$40 juta atau setara dengan Rp594,72 miliar. Istimewa/SKK Migas.
PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen final US$40 juta atau setara dengan Rp594,72 miliar. Istimewa/SKK Migas.

Bisnis.com, JAKARTA — PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) akan membagikan dividen final US$40 juta atau setara dengan Rp594,72 miliar. Kurs dividen ditetapkan Rp14.868 per dolar AS.

Manajemen Medco pada Kamis (15/6/2023) menyampaikan perseroan menggunakan kurs dividen berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia pada Rabu (14/6/2023) ialah Rp14.686 per dolar AS.

Oleh karena itu, total dividen Medco senilai US$40 juta setara dengan Rp594,72 miliar. Dividen per saham US$0,0016 atau sekitar Rp23,7888 per saham.

"Cum dividen pada 12 Juni 2023, dan pembagian dividen tunai pada 30 Juni 2023," jelas manajemen Medco dalam keterangan resmi.

Sebelumnya, Direktur Utama MEDC Hilmi Panigoro mengatakan, pada 2022 Medco Energi mencatatkan kinerja operasional dan keuangan terbaik sepanjang berdirinya perseroan. RUPST Medco pun memutuskan pembagian dividen. 

"Dengan persetujuan RUPST ini, kami memenuhi kepercayaan pemegang saham kepada kepada Direksi dan manajemen," ujarnya dalam keterangan pers, Kamis (1/6/2023).

Pemegang saham menyetujui total pembagian dividen sebesar US$65 juta untuk tahun buku 2022. Total dividen tersebut termasuk dividen interim sebesar US$25 juta atau setara dengan Rp371,45 miliar (kurs Rp14.858 per dolar AS). Dividen tersebut telah dibayarkan kepada pemegang saham pada 8 September 2022.

Selanjutnya, sisa dividen final sebesar US$40 juta akan dibayarkan dalam mata uang rupiah pada akhir Juni 2023.

Dalam RUPST tersebut, Pemegang Saham juga menyetujui Laporan Tahunan dan Laporan Keuangan yang diaudit untuk tahun buku 2022, remunerasi Dewan Komisaris dan Direksi, rencana Perseroan untuk melakukan pembelian kembali saham secara terbatas sesuai dengan Peraturan OJK No. 30/POJK.04/2017 dan penunjukan auditor keuangan untuk tahun buku 2023.

Pada 2022, PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) mencatatkan laba bersih senilai US$531 juta atau setara Rp7,94 triliun (dengan asumsi kurs Rp 14,968.65) sepanjang 2022. Capaian ini naik lebih dari sepuluh kali lipat secara tahunan atau dari posisi US$47,01 pada 2021.

Perusahaan juga mencatatkan EBITDA senilai US$1,59 juta atau lebih dari dua kali lipat secara year-on-year (yoy). Adapun arus kas dari aktivitas operasi mencapai US$1.116 juta, meningkat sebesar 154 persen secara tahunan. 

“Hasil ini adalah kinerja terbaik kami, baik secara operasional maupun finansial, beberapa tonggak penting telah berhasil dicapai sebagai dasar kesuksesan berkelanjutan di masa depan,” ujar Hilmi Panigoro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper