Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Telkom (TLKM) Raih Nilai Sinergi dengan GOTO Rp400 Miliar per Kuartal I/2023

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) menyampaikan telah meraih nilai sinergi Rp400 miliar dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO).
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) menyampaikan telah meraih nilai sinergi Rp400 miliar dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO). /Istimewa
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) menyampaikan telah meraih nilai sinergi Rp400 miliar dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO). /Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten BUMN telekomunikasi, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) menyampaikan telah meraih nilai sinergi lebih dari Rp400 miliar dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO).

Direktur Strategic Portofolio Telkom Budi Setyawan Wijaya mengatakan nilai sinergi Telkom atau TLKM bersama GOTO hingga kuartal I/2023 telah mencapai Rp400 miliar. Sebelumnya, hingga akhir tahun 2022, sinergi ini berhasil merealisasikan value senilai Rp1,4 triliun

"Alhamdulillah sinergi mencapai Rp400 miliar per kuartal I/2023. Ini kami harap akan menambah value juga," tutur Budi di Jakarta, Selasa (30/5/2023). 

Lebih lanjut, Budi menuturkan GOTO yang menargetkan EBITDA positif pada akhir tahun ini, menjadi salah satu harapan dari Telkom, selain dari sinergi yang dilakukan. 

"GOTO yang menargetkan EBITDA positif, tentunya ini salah satu yang kami harapkan sebagai investor," kata Budi. 

Adapun hari ini, Selasa (30/5/2023), RUPS Telkom menyetujui pembagian dividen sebesar Rp167,59 per saham. SVP Corporate Communication dan Investor Relation TLKM Ahmad Reza mengatakan total dividen TLKM ini adalah sebesar Rp16,6 triliun dari laba bersih tahun 2022 yang sebesar Rp20,75 triliun. 

Sementara itu, sisanya sebesar Rp4,15 triliun akan digunakan sebagai laba ditahan untuk membiayain pengembangan usaha TLKM. 

"Pemegang saham yang berhak menerima dividen adalah yang namanya terdaftar sebagai pemegang saham pada 13 Juni 2023," ucap Reza.

Dengan jumlah tersebut, maka dividen payout ratio TLKM adalah sebesar 80 persen dari laba bersih 2022. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper