Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

30 Tahun Adaro (ADRO), Boy Thohir Bicara Fokus 3 Pilar Bisnis

Grup Adaro (ADRO) bertransformasi menjadi 3 pilar bisnis Adaro Energy, Adaro Minerals, Adaro Green seiring dengan momentum perjalanan 30 tahun.
Presiden Direktur PT Adaro Energy Indonesia Tbk (Adaro) Garibaldi Thohir (kanan) bersama Presiden Komisaris  Adaro Edwin Soeryadjaya (kedua kanan), Wakil Presiden Komisaris Adaro Theodore P. Rachmat (kiri) dan Komisaris Arini Saraswati Subianto, pada acara HUT Adaro ke-30, di Hotel Mulia (20/10/2022).
Presiden Direktur PT Adaro Energy Indonesia Tbk (Adaro) Garibaldi Thohir (kanan) bersama Presiden Komisaris Adaro Edwin Soeryadjaya (kedua kanan), Wakil Presiden Komisaris Adaro Theodore P. Rachmat (kiri) dan Komisaris Arini Saraswati Subianto, pada acara HUT Adaro ke-30, di Hotel Mulia (20/10/2022).

Bisnis.com, JAKARTA - Merayakan 30 tahun Grup Adaro atau PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO), perusahaan akan berfokus kepada tiga pilar bisnis utama, yakni Adaro Energy, Adaro Minerals, Adaro Green.

"Menandai perjalanan Adaro selama tiga dekade, kini bisnis Adaro bertransformasi menjadi 3 pilar bisnis Adaro Energy, Adaro Minerals, Adaro Green," papar Direktur Utama dan CEO Adaro Energy Indonesia Garibaldi Thohir, Kamis (20/10/2022).

Hal itu disampaikan Garibaldi Thohir saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Adaro. Pria yang akrab disapa Boy Thohir itu melanjutkan, Adaro berkomitmen untuk mentransformasi bisnis menjadi perusahaan yang lebih berkelanjutan dengan mengembangkan green initiatives jangka panjang

Hal itu juga bertujuan untuk menangkap peluang pertumbuhan di ekonomi hijau dan mendukung pengembangan energi terbarukan.

Boy Thohir menjelaskan fokus Adaro dalam pilar yang pertama adalah Adaro Energy, yang membawahi seluruh bisnis yang telah membawa Grup Adaro menjadi salah satu perusahaan energi terbesar.

Kedua, pilar Adaro Minerals yang akan mengolah sumber daya mineral serta aluminium di kawasan industri hijau Kalimantan, yang merupakan kawasan industri hijau terbesar di dunia. Hal ini merupakan wujud komitmen Adaro untuk mentransformasi bisnis menjadi usaha yang lebih berkelanjutan melalui inisiatif ramah lingkungan.

Pilar baru yang ketiga, adalah pilar Adaro Green yang akan fokus mengembangkan berbagai sumber energi baru dan terbarukan.

"Kami berharap, upaya yang kami lakukan secara berkesinambungan ini akan menjadi awal yang signifikan dari perjalanan transformasi Adaro melalui green initiatives jangka panjang," jelas Boy Thohir.

Menurutnya, dengan model bisnis yang lebih seimbang dan berkelanjutan bagi Grup Adaro, perusahaan dapat terus meningkatkan kontribusi kepada Indonesia, baik melalui pajak dan royalti, hingga mendukung pertumbuhan ekonomi hijau untuk masa depan.

Grup Adaro tentunya memahami bahwa ekonomi hijau akan memainkan peran penting di masa depan, dengan perhatian yang semakin besar terhadap faktor lingkungan, sosial dan tata kelola (ESG).

Oleh karena itu, Adaro harus memanfaatkan peluang ekonomi hijau yang datang, dengan terus berupaya mengembangkan dan mendiversifikasi bisnis dengan bertransformasi menjadi 3 pilar.

Perjalanan 30 tahun Adaro tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, baik pemerintah, partner, supplier, customer, dan juga rekan-rekan media, sehingga Adaro dapat terus bertahan melewati berbagai tantangan di tengah dinamika pasar batu bara dan juga saat pandemi berlangsung.

"Alhamdulillah kami berada pada posisi yang kuat sehingga memiliki landasan untuk membuat perubahan yang transformatif, dan dapat terus tumbuh serta bertransformasi untuk mendukung masa depan negeri tercinta kita, Indonesia," tutur Boy Thohir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper