Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jangan Lupa! Cum Dividen ASII, AALI, SSMS, dan BRAM Hari Ini

Terdapat 4 emiten yang bakal membagikan dividen interim dengan jadwal cum date dividen pada hari ini, Selasa (11/10/2022).
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan indeks saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (12/9/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan indeks saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (12/9/2022). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - PT Astra International Tbk. (ASII), PT Astra Agro Lestari Tbk. (AALI), PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk. (SSMS) dan PT Indo Kordsa Tbk. (BRAM) bersiap membagikan dividen dengan jadwal cum dividen hari ini, Selasa (11/10/2022).

Berdasarkan besarannya, BRAM bakal membagikan dividen interim senilai Rp300 per saham, sementara ASII sebesar Rp88 per saham, AALI sebesar Rp85 per saham dan SSMS sebesar Rp74,64 per saham.

PT Indo Kordsa Tbk. (BRAM) akan membagikan dividen interim tunai dengan total mencapai Rp135 miliar.

Corporate Secretary Indo Kordsa Reyyia Fitri melalui keterbukaan informasi mengatakan Dewan Komisaris dan Direksi BRAM telah sepakat telah sepakat untuk membagikan dan membayar dividen interim untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022 ke pemegang saham.

Adapun cum dividen di pasar reguler dan negosiasi akan dilakukan pada 3 Oktober 2022. Kemudian tanggal ex dividen di pasar reguler dan negosiasi dilakukan pada 12 Oktober 2022.

Sementara itu, cum dividen di pasar tunai dilakukan pada 13 Oktober 2022. Lalu, ex dividen di pasar tunai pada 14 Oktober 2022.

Tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen interim atau recording date adalah 13 Oktober 2022. Tanggal pembayaran dividen interim dilakukan pada 19 Oktober 2022.

Sementara itu, emiten konglomerasi PT Astra International Tbk. (ASII) membagikan dividen interim Rp3,5 triliun dengan mempertimbangkan berbagai faktor.

Corporate Secretary ASII Gita Tiffany Boer dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) mengatakan, Dewan Komisaris ASII telah menyetujui keputusan Direksi ASII untuk membagikan dan membayar dividen interim untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022 ke pemegang saham.

Total nilai dividen interim yang dibagikan adalah Rp3,5 triliun, atau setara dengan Rp88 per saham.

Tanggal cum dividen ASII adalah pada 11 Oktober 2022 di pasar reguler dan negosiasi. Kemudian tanggal ex dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 12 Oktober 2022.

Sementara itu, cum dividen di pasar tunai pada 13 Oktober 2022, dengan ex dividen di pasar tunai pada 14 Oktober 2022.

Tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen interim atau recording date adalah pada 13 Oktober 2022, dan tanggal pembayaran dividen interim dilakukan pada 31 Oktober 2022.

Masih di Grup Astra, Corporate Secretary AALI Mario Casimirus Surung Gultom dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) mengatakan pembagian dividen interim tahun buku 2022 ini mengacu pada keputusan Direksi yang telah disetujui Dewan Komisaris AALI pada tanggal 29 September 2022.

Total nilai dividen interim  AALI yang dibagikan adalah Rp163,59 miliar atau setara dengan Rp85 per saham.

Tanggal cum dividen AALI yakni pada 11 Oktober 2022 di pasar reguler dan negosiasi. Kemudian tanggal ex dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 12 Oktober 2022.

Sementara itu, cum dividen di pasar tunai pada 13 Oktober 2022, dengan ex dividen di pasar tunai pada 14 Oktober 2022.

Tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen interim atau recording date adalah pada 13 Oktober 2022. Adapun tanggal pembayaran dividen interim ditetapkan pada 24 Oktober 2022.

Emiten perkebunan PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk. (SSMS) juga akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2022 senilai Rp710,98 miliar.

Untuk jadwalnya, cum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 11 Oktober 2022 di pasar tunai. Selanjutnya, ex dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 12 Oktober 2022.

Kemudian, tanggal cum dividen pada pasar tunai ditetapkan pada 13 Oktober 2022. Tanggal ex dividen di pasar tunai adalah pada 14 Oktober 2022

Kemudian, tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen atau recording date akan dilakukan pada 13 Oktober 2022. Adapun pembayaran dividen interim dijadwalkan pada 28 Oktober 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper