Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produsen Kabel KMI Wire (KBLI) Bakal Bagi Dividen Rp14 Miliar

Dividen yang dibagikan KBLI disesuaikan dengan laba bersih yang diperoleh perusahaan sebesar Rp93,7 miliar.
Caption: Wakil Presiden Diredktur PT KMI Wire & Cable Tbk. (KBLI) Gabriela Lili dalam paparan publik KBLI, Kamis (23/6/2022)./Bisnis-Annisa Kurniasari Saumi
Caption: Wakil Presiden Diredktur PT KMI Wire & Cable Tbk. (KBLI) Gabriela Lili dalam paparan publik KBLI, Kamis (23/6/2022)./Bisnis-Annisa Kurniasari Saumi

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten produsen kabel PT KMI Wire & Cable Tbk. (KBLI) akan membagikan dividen tunai senilai total Rp14 miliar kepada pemegang sahamnya. Keputusan ini telah disetujui pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan hari ini, Kamis (23/6/2022).

Wakil Presiden Direktur KBLI Gabriela Lili mengatakan, KBLI akan membagikan dividen senilai Rp4 per saham atau total Rp14 miliar, dari laba bersih 2021 yang sebesar Rp93,7 miliar.

"Kami akan membagikan dividen senilai total Rp14 miliar," kata Gabriela, Kamis (23/6/2022).

Dia melanjutkan, tahun ini pihaknya membagikan dividen meskipun tidak sebesar tahun-tahun sebelumnya. Dividen yang dibagikan KBLI disesuaikan dengan laba bersih yang diperoleh perusahaan.

Dengan demikian, KBLI diharapkan akan memiliki kas yang cukup besar untuk mengantisipasi kenaikan penjualan.

"Tahun ini kami membagikan dividen, walaupun istilahnya tidak sebesar tahun-tahun sebelumnya. Kami sesuaikan [dividen] dengan laba yang kami peroleh, sehingga perusahaan mempunyai kas yang cukup besar dalam hal mengantisipasi naiknya penjualan," ucapnya.

Menurutnya, dengan kondisi ekonomi yang perlahan mulai pulih, KBLI membutuhkan modal kerja yang cukup. KBLI mengantisipasi kekurangan modal saat mendapatkan proyek besar.

"Jangan sampai saat kami dapat proyek besar, tidak cukup modal kerjanya untuk kami ambil," tuturnya.

Adapun sepanjang 2021, KBLI mencatatkan penurunan pendapatan 10,1 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy) menjadi Rp1,76 triliun di tahun 2021. Sebelumnya, KBLI membukukan pendapatan Rp1,96 triliun di tahun 2020.

Meski demikian, KBLI tercatat mampu menekan beban, sehingga berhasil membukukan laba bersih menjadi Rp93,7 miliar di 2021, dari rugi bersih pada 2020 yang sebesar Rp73,6 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper