Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peritel Alfamart AMRT Borong Saham Bank Aladin Syariah Rp500 Miliar

Pengelola gerai Alfamart, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) melakukan pembelian saham PT Bank Aladin Syariah Tbk. (BANK)
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT), PT Bank Aladin Syariah Tbk. (BANK), dan Halodoc secara resmi melakukan perjanjian kerja sama pada Rabu (7/7 - 2021)
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT), PT Bank Aladin Syariah Tbk. (BANK), dan Halodoc secara resmi melakukan perjanjian kerja sama pada Rabu (7/7 - 2021)

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten ritel pengelola jaringan minimarket Alfamart, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) melakukan pembelian saham PT Bank Aladin Syariah Tbk. (BANK) dengan nilai total Rp500 miliar. Pembelian dilakukan dalam rangka investasi.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, manajemen AMRT melaporkan transaksi pembelian telah dilakukan pada Selasa, 7 Juni 2022. Jumlah saham yang diborong AMRT mencapai 294.118.000 lembar saham dengan harga per saham sebesar Rp1.700 atau secara keseluruhan sebesar Rp500 miliar.

“Tujuan investasi adalah memperoleh peluang investasi di samping kerjasama sinergi bisnis,” kata Sekretaris Perusahaan Sumber Alfaria Trijaya Tomin Widian, Rabu (8/6/2022).

Transaksi ini tercatat tidak berpengaruh terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha AMRT. Selain itu, transaksi ini tidak termasuk dalam transaksi material dan perubahan kegiatan usaha, serta bukan termasuk transaksi afiliasi.

Seiring dengan transaksi ini, AMRT dan BANK telah memberikan sinyal kerja sama yang kuat. Sebagaimana diwartakan Bisnis sebelumnya, BANK berencana melakukan penawaran kredit kepada karyawan maupun vendor UMKM Alfamart.

Sementara itu, Direktur Sumber Alfaria Trijaya Peter Suryadi belum lama ini menyebutkan bahwa perusahaan belum bisa menyampaikan perkembangan kerja sama perusahaan dengan Aladin.

"Terkait dengan Aladin, belum ada hal signifikan yang dapat dipaparkan, kerja sama yang dilakukan oleh perseroan dengan pihak Aladin saat ini, sama halnya dengan kerja sama yang dilakukan perseroan dengan pihak lainnya seperti fintech, perbankan, asuransi dan lainnya,” kata Peter.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper