Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas berpotensi tetap meningkat di atas US$1.800 per troy ounce seiring dengan proyeksi koreksi dolar AS.
Pada perdagangan Kamis (23/12/2021) pukul 07.58 WIB, harga emas spot koreksi 0,01 persen atau 0,25 poin menjadi US$1.803,42 per troy ounce. Harga emas Comex kontrak Februari 2022 naik 0,13 persen atau 2,3 poin menuju US$1.804,5 per troy ounce.
Laporan Monex Investindo Futures menyebutkan harga emas bergerak naik di hari Rabu dan berakhir menguat US$14,66 ke level US$1.803,34 karena ditopang oleh sentimen pelemahan dolar AS..
Baca Juga
"Emas berpeluang dibeli lebih lanjut pagi ini Kamis (23/12/2021), menargetkan resistance di US$1.810 karena outlook pelemahan dolar AS," papar Monex.
Namun, jika bergerak turun hingga menembus ke bawah level US$1.798, harga emas berpeluang dijual menguji support di US$1.796. Potensi rentang perdagangan harga emas sesi Asia di US$1.796-US$1.810.
Simak pergerakan harga emas hari ini secara live.
Pukul 16.19 WIB, harga emas spot naik 0,2 persen atau 3,53 poin menjadi US$1.807,2 per troy ounce.
Harga emas Comex kontrak Februari 2022 meningkat 0,3 persen atau 5,4 poin menuju US$1.807,6 per troy ounce.
Pukul 14.58 WIB, harga emas spot naik 0,14 persen atau 2,49 poin menjadi US$1.806,16 per troy ounce.
Harga emas Comex kontrak Februari 2022 meningkat 0,29 persen atau 5,3 poin menuju US$1.807,5 per troy ounce.
Pukul 11.06 WIB, harga emas spot naik 0,1 persen atau 1,88 poin menjadi US$1.805,55 per troy ounce.
Harga emas Comex kontrak Februari 2022 meningkat 0,22 persen atau 4 poin menuju US$1.806,2 per troy ounce.
Pukul 09.50 WIB, harga emas spot naik 0,12 persen atau 2,18 poin menjadi US$1.805,85 per troy ounce.
Harga emas Comex kontrak Februari 2022 naik 0,25 persen atau 4,5 poin menuju US$1.806,7 per troy ounce.