Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Amerika Serikat kompak menguat seiring dengan meredanya kekhawatiran terhadap prospek perekonomian.
Pada penutupan perdagangan Rabu (15/9/2021), Dow Jones naik 0,68 persen menjadi 34.814,39, S&P 500 meningkat 0,85 persen menuju 4.480,70, dan NASDAQ naik 0,82 persen ke level 15.161,53.
Dalam laporan Reliance Sekuritas, saham AS naik paling tinggi dalam hampir tiga minggu karena kekhawatiran yang membebani sentimen investor tentang perlambatan pertumbuhan ekonomi mereda. Minyak mentah melonjak dan imbal hasil obligasi naik.
Saham energi membantu mendorong S&P 500 naik 0,9 persen dan ke wilayah positif untuk kedua kalinya dalam delapan sesi perdagangan. Nasdaq 100 yang sarat teknologi naik untuk pertama kalinya dalam lebih dari seminggu.
Treasuries jatuh setelah reli Selasa pada laporan inflasi yang lebih rendah dari perkiraan, sementara dolar melemah terhadap sebagian besar mata uang utama.
Di pasar komoditas, harga minyak memanas setelah laporan pemerintah AS yang menunjukkan penurunan lebih besar dari perkiraan dalam stok minyak mentah mengisyaratkan pengetatan pasar yang cepat.
Baca Juga
Patokan global minyak mentah Brent naik di atas $75 per barel untuk pertama kalinya sejak awal Agustus, sementara minyak mentah berjangka AS melonjak sebanyak 3,6 persen pada hari Rabu. Minyak Brent naik 2,68 persen menjadi US$75,57 per barel, sedangkan minyak WTI naik 3,05 persen menuju US$72,61 per barel.