Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Rabu 21 Juli 2021

Sejumlah saham yang direkomendasikan analis pada hari ini antara lain EXCL, FREN, EMTK, ERAA, ARTO, ASII, HMSP, RALS, dan SRTG.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi rawan koreksi pada perdagangan hari ini, di tengah perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM Darurat hingga 25 Juli 2021.

Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus, berdasarkan analisa teknikal, pihaknya melihat saat ini IHSG memiliki peluang bergerak melemah pada level 5.986 – 6.048.

“Diberlakukaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dan potensi perpanjangan PPKM tentunya akan membebani perekonomian nasional karena kegiatan perekonomian juga ikut dibatasi sehingga kemungkinan berimbas terhadap kinerja kegiatan dunia usaha pada triwulan III/2021,” kata dia dalam risetnya, Rabu (21/7/2021).

Hari ini, Nico merekomendasikan investor untuk mencermati saham ASII dengan rekomendasi buy on weakness Rp4.620, saham RALS speculative buy pada area Rp575-590, saham HMSP buy on weakness pada area Rp1.105, dan saham INKP diberi rekomendasi beli pada area Rp7.300-7.175.

Sementara itu, tim riset PT CGS-CIMB Sekuritas merekomendasikan EXCL, FREN, EMTK, ERAA, ARTO, dan SRTG

EXCL, spec buy, dengan support di 2.450, cutloss jika break di bawah 2.400. Jika tidak break di bawah 2.450, potensi naik ke 2.550-2.650 jangka pendek.

FREN, buy on weakness, dengan support di 107-112, cutloss jika break di bawah 105. Jika tidak break di bawah 105, potensi naik ke 120-123 jangka pendek.

EMTK, buy on weakness, dengan support di 2.350, cutloss jika break di bawah 2300. Jika tidak break di bawah 2.350, potensi naik ke 2.480-2.550 jangka pendek.

ERAA, spec buy, dengan support di 570, cutloss jika break di bawah 555. Jika tidak break di bawah 570, potensi naik ke 600-630 jangka pendek.

ARTO Buy on Weakness dengan support di 14550-14800, cutloss jika break di bawah 14.300. Jika tidak break di bawah 14.300, potensi naik ke 15.800-16.300 jangka pendek,

SRTG, spec buy, dengan support di 1800, cutloss jika break di bawah 1.765. Jika tidak break di bawah 1.800, potensi naik ke 1.870-1.950 jangka pendek.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

15:00 WIB
IHSG parkir di zona hijau 6.029,97

IHSG menutup perdagangan dengan menguat 0,21 persen atau 12,58 poin ke 6.029,97. 

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak pada rentang 6.020,86-6.053,19.

13:40 WIB
IHSG bertahan di zona hijau

Masuk ke sesi II, IHSG tetap bertahan di zona hijau dengan penguatan 0,30 persen ke 6.036,01.

Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak dalam kisaran 6.026,89-6.053,19.

11:30 WIB
IHSG Sesi I Menguat 0,34 persen

Pada akhir sesi I, IHSG terpantau menguat 0,34 persen atau 20,38 poin ke 6.037,78.

Sepanjang sesi I, IHSG bergerak dalam rentang 6.026,89-6.053,19. 

10:28 WIB
IHSG melaju 0,44 persen

Hingga 10.28 WIB, IHSG bertahan di zona hijau dengan penguatan 0,44 persen ke 6.043,82. 

Sejak pembukaan perdagangan, IHSG bergerak di rentang 6.026,89-6.053,19

08:55 WIB
Preopening, IHSG di zona hijau

IHSG menguat saat prapembukaan perdagangan dengan kenaikan 0,29 persen ke 6.034,57.

Dari anggotal LQ45, sebanyak 23 saham menguat, 5 saham merah, dan 17 saham stagnan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Farid Firdaus
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper