Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produsen Prochiz (KEJU) Bagikan Dividen Final Rp120 Miliar

PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) akan membagikan dividen tunai final sebesar Rp120 miliar atau setara Rp80 untuk laba tahun 2019.
Beberapa portofolio produk keju merek Prochiz yang diproduksi oleh PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) - prochiz.com
Beberapa portofolio produk keju merek Prochiz yang diproduksi oleh PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) - prochiz.com

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten konsumer PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU) bakal membagikan dividen Rp70,5 miliar atau setara Rp47 per lembar saham kepada para pemegang sahamnya.

Keputusan tersebut menggenapi pembagian dividen tunai final sebesar Rp120 miliar atau setara Rp80 untuk laba tahun 2019.

Sebelumnya, produsen keju Prochiz sudah membagikan dividen interim sebesar Rp49,5 miliar atau sebesar Rp33 per lembar saham yang telah dibayarkan oleh perseroan kepada seluruh pemegang saham perseroan pada 13 Januari 2020 silam.

Dalam Rapat Umum Pemegang Umum (RUPS) yang diselenggarakan Senin (13/7/2020), disepakati bahwa pelaksanaan pembayarannya akan dilakukan pada Selasa (28/7/2020) mendatang kepada pemegang saham perseroan yang namanya tercatat pada Daftar Pemegang Saham (DPS) perseroan pada Kamis (23/7/2020) pukul 16.00 WIB.

Adapun, sebesar Rp15 miliar ditetapkan sebagai cadangan wajib dalam rangka memenuhi ketentuan Pasal 70 Undang–Undang No. 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

“Sisanya sebesar Rp18,71 miliar dibukukan sebagai laba ditahan perseroan,” tulis manajemen dalam keterangannya dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Rabu (15/7/2020).

Sebagai gambaran, laba bersih emiten yang baru melantai di bursa pada November 2019 silam, hingga akhir Desember 2019 adalah sebesar Rp98,05 miliar, yang termasuk di dalam akumulasi laba ditahan yang tercatat pada tahun buku 2019 sebesar Rp153,71 miliar.

Hal ini berarti rasio pembagian dividen atau dividen payout ratio perseroan adalah sebesar 78,06 persen dari total akumulasi laba bersih dan laba ditahan pada 2019.


Berikut jadwal pembagian dividen PT Mulia Boga Raya Tbk. (KEJU):

Akhir Periode Perdagangan Saham Dengan Hak Dividen (Cum Dividen)

- Pasar Reguler dan Negosiasi: 21 Juli 2020

- Pasar Tunai: 23 Juli 2020

Awal Periode Perdagangan Saham Tanpa Hak Dividen (Ex Dividen)

- Pasar Reguler dan Negosiasi: 22 Juli 2020

- Pasar Tunai: 24 Juli 2020

Tanggal Daftar Pemegang Saham yang Berhak Dividen (Recording Date): 23 Juli 2020

Tanggal Pembayaran Dividen Tunai: 28 Juli 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper