Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Saham Pilihan MNC Sekuritas Saat Window Dressing

Selama 5 tahun terakhir, pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) selalu menguat mulai pertengahan Desember hingga Maret tahun berikutnya. Tim Riset MNC Sekuritas menilai hal itu terjadi karena adanya efek window dressing yang terjadi setiap akhir tahun.
Karyawan berada di depan papan elektronik yang menampilkan harga saham di Jakarta, Senin (22/7/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam
Karyawan berada di depan papan elektronik yang menampilkan harga saham di Jakarta, Senin (22/7/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - Selama 5 tahun terakhir, pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) selalu menguat mulai pertengahan Desember hingga Maret tahun berikutnya. Tim Riset MNC Sekuritas menilai hal itu terjadi karena adanya efek window dressing yang terjadi setiap akhir tahun. 

Investor pun dapat bersiap dari sekarang sambil mencermati beberapa saham yang berpotensi menguat pada momentum window dressing ini.

“Pada IHSG Heat Map dan Bull/Bear Probability yang kami olah, dalam rentang waktu 5 tahun, pola IHSG akan selalu menguat pada pertengahan bulan Desember hingga bulan Maret tahun berikutnya,” tulis Tim Riset MNC Sekuritas lewat laporan Special Report Scope Wave edisi Desember 2019 yang diterima Bisnis, Kamis (5/12/2019). 

Adapun dalam jangka pendek IHSG diperkirakan terus menguat sebelum terkoreksi kembali pada kisaran 5.870—5.920.

Pada perdagangan Kamis (5/12/2019) pukul 09.48 WIB, IHSG menguat 0,52% ke level 6.145. Namun sejak awal tahun IHSG masih berada di zona merah -0,78%.

Tim Riset MNC Sekuritas pun menggunakan analisa teknikal Elliott Wave untuk memetakan beberapa saham pilihan yang berpotensi melaju saat window dressing maupun yang mengalami uptrend sampai awal 2020.

Beberapa saham yang terpilih dan dapat dicermati oleh investor a.l. BBNI, TLKM, INDF, PGAS, UNVR, CPIN, dan HMSP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper