Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BUMN Salurkan Bantuan Rp9,5 Miliar untuk Aceh Saat 17-an

Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 RI, Badan Usaha Milik Negara membagikan bantuan senilai Rp9,5 miliar untuk Provinsi Aceh. Program ini menjadi bagian dari agenda BUMN Membangun Negeri.
Bendera Merah Putih/Antara-Oky Lukmansyah
Bendera Merah Putih/Antara-Oky Lukmansyah

Bisnis.com, BANDA ACEH – Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 RI, Badan Usaha Milik Negara membagikan bantuan senilai Rp9,5 miliar untuk Provinsi Aceh. Program ini menjadi bagian dari agenda BUMN Membangun Negeri.

Bantuan tersebut berasal dari sejumlah BUMN seperti Perusahaan Listrik Negara, Perkebunan Nusantara I, dan Adhi Karya. Nilai tersebut dipilah menjadi beberapa jenis bantuan.

Bantuan tersebut berupa beasiswa untuk 25 pelajar, program siswa mengenal Nusantara, elektrifikasi 275 sambungan, 1 unit mobil ambulance, bantuan rumah ibadah di 6 lokasi dan bantuan 11 rumah di Aceh.

Dana tersebut juga dijadikan sebagai pembangunan sarana air bersih 2 unit, 32 unit MCK, sarana dan fasilitas umum di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh serta penyediaan 4.000 paket untuk pasar murah.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis usai upacara bendera di Stadion Lhong Raya, Banda Aceh, Sabtu (17/8/2019).

Muhamad Ali, Direktur Human Capital Management PT PLN (Persero), mengatakan bantuan ini sebagai langkah kepedulian BUMN dan memberikan dukungan bagi kehidupan di masyarakat.

"Ada juga program siswa mengenal nusantara. jadi masing-masing siswa dapat mengenal Indonesia. Di Aceh kemarin hadir siswa dari Banten sedangkan dari Aceh ke Banten. Ini salah satu hal yang sangat luar biasa," katanya, Sabtu (17/8/2019).

Dia menyebut sumbangan itu seperti perbaikan sarana sekolah, tempat ibadah yang layak serta beasiswa pendidikan bagi anak Aceh untuk mendukung kehidupan masyarakat menjadi lebih baik.

Upacara HUT RI-74 di Stadion Harapan Bangsa ini dipimpin General Manager PLN Wilayah Aceh Jefri Rosiadi dengan pembina upacaranya adalah Direktur Human Capital Management PLN Muhamad Ali.

Upacara yang mengusung tema nasional “SDM Unggul, Indonesia Maju” sebagai komitmen membangun sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang unggul, sehingga cita-cita bangsa ini menjadi negara maju nomor lima di dunia pada 2030 dapat terwujud.

Upacara peringatan HUT RI ke-74 di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, juga dihadiri oleh Direktur Bisnis Regional Sumatera Wiluyo Kusdwiharto, Kepala Bidang Layanan Hukum BUMN II Kementerian BUMN Riyanto, dan Direktur QHSE dan Pengembangan PT Adhi Karya (Persero) Tbk Partha Sarathi dan Direktur Utama PTPN 1 Uri Mulyari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper